Page 21 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 05 SEPTEMBER 2019
P. 21
Title TKW MENINGGAL DI YORDANIA, PLT BUPATI CIANJUR SAMPAIKAN DUKA CITA
Media Name detik.com
Pub. Date 04 September 2019
https://news.detik.com/berita-jawa-barat/4692732/tkw-meninggal-di-yord ania-plt-
Page/URL
bupati-cianjur-sampaikan-duka-cita
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Cianjur - Plt Bupati Cianjur Herman Suherman menyambangi rumah duka Ani Binti
Iin (36) Tenaga Kerja Wanita (TKW) yang meninggal di Yordania setelah 9 tahun
hilang kontak dengan keluarga. Herman menyampaikan duka cita dan santunan.
Keluarga bercerita soal Ani yang sempat hilang kontak selama 9 tahun. Rumah
duka Ani berada di Kampung Cidalung, RT 07/RW 03, Desa Wangunsari, Kecamatan
Naringgul, Kabupaten Cianjur.
"Kami ke lokasi dan menyampaikan rasa duka, keluarga juga bercerita mereka
sudah tidak berkomunikasi dengan almarhum sudah selama 9 tahun tiba-tiba pulang
sudah dalam keadaan meninggal dunia," kata Herman di Gedung Negara Pendopo
Kabupaten Cianjur, Rabu (4/9/2019).
Herman juga mendukung langkah-langkah yang akan diambil pihak keluarga
terkait kematian Ani salah satunya mempertanyakan soal penyebab kematian. "Kami
dukung langkah keluarga selama mengikuti koridor aturan yang ada," imbuhnya.
Terkait banyaknya permasalahan yang menjerat buruh migran, Herman meminta
setiap pekerja tidak hanya sekedar memiliki skill atau keahlian kerja sesuai bidang
tapi juga mengikuti aturan yang ada seperti memilih sponsor.
"Risiko yang dihadapi para pahlawan devisa ini cukup banyak dan harus dijadikan
pertimbangan. Makanya harus berangkat secara resmi, lengkapi dokumennya. Hal
Page 20 of 136.

