Page 40 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 MARET 2020
P. 40
Title TOLAK RUU CIPTA KERJA, BURUH SINGGUNG DUKUNGAN KE JOKOWI SAAT PILPRES
Media Name kompas.com
Pub. Date 11 Maret 2020
Page/URL https://nasional.kompas.com/read/2020/03/11/15510491/tolak-ruu-cipta-k erja-buruh-
singgung-dukungan-ke-jokowi-saat-pilpres
Media Type Pers Online
Sentiment Negative
Presiden Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI) Elly Rosita Silaban
mengatakan, pihaknya merupakan serikat buruh pertama yang menarik diri dari tim
kajian Omnibus Law RUU Cipta Kerja yang dibentuk pemerintah.
Alasannya, KSBSI merasa dijebak ketika masuk dalam tim tersebut, karena sejak
awal proses penyusunan RUU tersebut, pihaknya tidak pernah dilibatkan.
"Lalu, mulai lah kami (KSBSI) menarik diri dari sana, KSBSI yang pertama kali
menarik diri dan mengumumkan surat pengunduran diri, dan diikuti oleh teman-
teman lain," kata Elly di Hotel Sari Pan Pacific, Jakarta Pusat, Rabu (11/3/2020).
Elly juga mengatakan, pemerintah harus menghargai aksi unjuk rasa penolakan
Omnibus Law RUU Cipta Kerja yang akan dilakukan serikat buruh Indonesia.
Ia mengatakan, aksi unjuk rasa penolakan Omnibus Law RUU Cipta Kerja dilakukan
karena para serikat pekerja merasa tak diajak konsultasi terkait RUU sapu jagat
tersebut.
"Mudah-mudahan pesan ini sampai ke pemerintah. Serikat buruh tidak mengancam,
tetapi ketika kita sudah merasakan kita tidak dihargai dan tidak diajak lagi konsultasi
soal hak hidup sesuai HAM, kita akan melawan," ujarnya.
Elly menuturkan, KSBSI dulunya merupakan pendukung Jokowi dalam Pemilihan
Presiden (Pilpres) 2019.
Namun, menurut dia, kebijakan Omnibus Law RUU Cipta Kerja yang dikeluarkan
pemerintah, mendorongnya untuk mengambil sikap penolakan.
"Lalu di mana buruh yang sudah mendukung beliau (Jokowi)? Tapi tolong ini jangan
dilihat sebagai kata-kata misalnya prasangka pilihan kami ternyata mendegradasi
tidak, siapapun yang jadi pemimpin negara pasti pernah melakukan kesalahan,"
tuturnya.
Lebih lanjut, Elly mengatakan, dirinya masih ingat pernyataan Presiden Jokowi yang
membuka masukan seluas-luasnya terkait Omnibus Law RUU Cipta Kerja.
Oleh karenanya, ia berharap, pertanyaan tersebut tidak manis di mulut saja.
Page 39 of 175.

