Page 77 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 19 MARET 2020
P. 77
Title MENKO LUHUT: 49 TKA CHINA MASUK DENGAN CARA LEGAL, SEKARANG DIISOLASI
Media Name liputan6.com
Pub. Date 18 Maret 2020
https://www.liputan6.com/bisnis/read/4205532/menko-luhut-49-tka-china- masuk-
Page/URL
dengan-cara-legal-sekarang-diisolasi
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar
Pandjaitan, angkat bicara soal 49 Tenaga Kerja Asing ( TKA ) asal China yang
sempat viral beberapa waktu lalu. Luhut mengatakan, kedatangan mereka ke
Indonesia dengan cara legal.
"Enggak ada prosedur illegal. Mereka legal semua," kata Luhut dalam konferensi
pers di akun instagram @kemenkomarvest, Jakarta, Rabu (18/3/2020).
Luhut menjelaskan, 49 TKA itu telah mendapatkan visa 211 A pada 14 Januari
2020. Visa itu diterima sebelum ada larangan kedatangan dari China akibat
merebaknya virus Corona. Hal ini sesuai dengan Permen Kementerian Hukum dan
HAM.
"Mungkin ada sedikit masalah teknis 211 A dan 211 B," ujar Luhut.
Politisi Partai Golkar ini menyebut sekarang 49 TKA asal China ini sedang menjalani
masa karantina di Kendari. Mereka akan diisolasi selama 14 hari ke depan.
Untuk itu dia meminta semua pihak tidak memperkeruh suasana. Sebab dia juga tak
ingin mendatangkan orang yang sakit dan menyebarkan ke Indonesia.
"Jangan meributkan hal-hal yang enggak perlu. Kita juga enggak mau impor
penyakit," kata Luhut mengakhiri.
Reporter: Anisyah Al Faqir Sumber: Merdeka.com Sebanyak 49 pekerja asing asal
China yang terbang dengan pesawat Garuda dari Thailand menuju ke Kota Kendari
dan sempat transit di Jakarta, dikarantina di dalam pabrik.
Ke-49 TKA China ini menjadi pantauan sejak pernyataan heboh Kapolda Sultra
Brigjen Pol Merdisyam, terkait asal TKA ini yang dikatakan dari Jakarta, sesaat
setelah video kedatangan TKA ini di Bandara Halu Oleo Kota Kendari pada Minggu
(15/3/2020) bikin heboh jagad maya.
Page 76 of 142.

