Page 25 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 11 MARET 2020
P. 25
"Kan memang ada kecenderungan tren ekonomi global kan menurun," ujarnya.
3. Alasan ekonomi
Menambahkan pernyataan Menko PMK, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida
Fauziyah menyebut bahwa pemerintah tengah berupaya menggenjot perekonomian.
"Saya kira untuk meningkatkan perekonomian nasional kita agar kita lebih
mengenali Indonesia, itu tujuan utamanya," katanya yang juga hadir dalam rapat.
Ida mengatakan, dengan penambahan hari libur dan cuti bersama ini, diharapkan
sektor pariwisata Indonesia akan meningkat.
Hal ini diharapkan akan membawa dampak positif pada usaha masyarakat di bidang
kuliner, hingga industri kreatif.
Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Whisnutama
yang juga hadir dalam rapat mengatakan, ditambahnya hari libur dan cuti bersama
2020 bakal berdampak positif bagi pariwisata.
"Ya itu pasti akan memberikan dampak positif ke pariwisata ya karena orang kan
bisa memanfaatkan libur untuk berpariwisata," kata dia.
Page 24 of 117.

