Page 44 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 20 NOVEMBER 2019
P. 44

Title          SERIKAT PEKERJA AJAK PERUSAHAAN NEGOSIASI KENAIKAN UMK 15 PERSEN
               Media Name     liputan6.com
               Pub. Date      19 November 2019
                              https://www.liputan6.com/bisnis/read/4114335/serikat-pekerja-ajak-peru sahaan-
               Page/URL
                              negosiasi-kenaikan-umk-15-persen
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Negative







               Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) 2020 akan ditetapkan dan diumumkan pada
               21 November 2019. Adapun berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 78
               Tahun 2015 tentang Pengupahan, UMK tahun depan akan mengalami kenaikan
               sebesar 8,51 persen.

               Namun begitu, Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) bersikukuh menolak
               kenaikan tersebut dan menuntut UMK ditinggikan hingga 15 persen dengan
               menggelar aksi di berbagai kota.


               Namun, aksi tersebut belum berbuah manis, lantaran pemerintah daerah (Pemda)
               masih menolak usulan kenaikan upah tersebut.


               "Pemda tetap mengacu pada PP 78 (Tahun 2015)," ungkap Ketua Departemen
               Komunikasi dan Media KSPI Kahar S Cahyono kepada Liputan6.com, Selasa
               (19/11/2019).


               Menanggapi hal tersebut, Kahar mengatakan, pihaknya coba meminta kepada pihak
               perusahaan untuk mau merundingkan kenaikan upah. Sebab, lanjutnya, sesuai
               ketentuan undang-undang, UMK hanya berlaku bagi pekerja lajang dengan masa
               kerja di bawah 1 tahun.

               "Untuk itu, KSPI meminta agar setiap perusahaan merundingkan upah pekerja di
               tingkat perusahaan, khususnya terkait tunjangan bagi pekerja yang sudah
               berkeluarga dan masa kerja di atas 1 tahun," ujar dia.

               Dia menyatakan, KSPI akan terus mendesak agar PP 78/2015 dicabut. Selain itu,
               serikat pekerja disebutnya juga turut mendesak Upah Minimum Sektoral Kota
               (UMSK) 2020 yang nilainya lebih tinggi dari UMK juga segera disahkan.

               Permintaan lainnya, yakni meminta kepala daerah untuk meniru apa yang dilakukan
               Pemprov DKI Jakarta dengan program subsidi untuk pekerja, seperti pemberian
               sembako murah, busway gratis, dan sebagainya.

               Sebagai langkah pasti, Kahar menyerukan, KSPI akan terus menyuarakan kenaikan
               UMK sebesar 15 persen meski itu telah ditetapkan pada 21 November mendatang.

               "Apalagi pak Jokowi pernah menjanjikan akan merevisi PP 78," tutup Kahar.


               Tuntut Kenaikan UMK 15 Persen, Ribuan Buruh Gelar Demo Pekan Ini



                                                       Page 43 of 102.
   39   40   41   42   43   44   45   46   47   48   49