Page 93 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 17 DESEMBER 2019
P. 93
Title RATUSAN MILENIAL PADATI BURSA KERJA MANDIRI DI KEMNAKER
Media Name tempo.co
Pub. Date 16 Desember 2019
https://nasional.tempo.co/read/1284425/ratusan-milenial-padati-bursa-k erja-mandiri-
Page/URL
di-kemnaker
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Ratusan kaum milenial memadati acara Bursa Kerja Mandiri (BKM) di Innovation
Room-Talent Hub, Kementerian Ketenagakerjaan Jakarta, Senin, 16 Desember
2019. Berbeda dengan job fair pada umumnya, BKM ini khusus bertujuan untuk
memberikan pengalaman langsung kepada para pekerja mandiri di sektor jasa,
seperti kecantikan dan kebugaran, kebersihan, reparasi, konstruksi, dan otomotif,
untuk berinteraksi dan memanfaatkan platform online yang tersedia.
Sekjen Kemnaker, Khairul Anwar, menyatakan inisiatif menyelenggarakan BKM
sejalan dengan upaya pemerintah dalam mengajak pelaku industri, dalam hal ini
para perusahaan platform digital untuk dapat bekerja sama dan berkontribusi dalam
mewujudkan SDM unggul. Yakni Indonesia yang mampu menghasilkan nilai tambah
sebesar-besarnya dalam berkarya. "Melalui BKM ini diharapkan dapat membuka
lebih banyak peluang kepada pekerja mandiri dalam mendapatkan pendapatan
tambahan," ujar Khairul Anwar di sela-sela acara BKM.
BKM yang berlangsung selama dua hari (16-17 Desember 2019) ini menghadirkan
sejumlah platform digital dengan tema sektor jasa umum. Misalnya Mecapan,
GoClean, GoMassage, Montir, Tukang.com, SmartBiker, HaloJasa, HelloBeauty, dan
masih banyak lagi. Para pekerja mandiri tidak hanya memperoleh kesempatan untuk
mendaftar pada satu platform, namun juga pada platform-platform lain yang
berpartisipasi pada bursa kerja tersebut. Dengan demikian, para pekerja mandiri
Page 92 of 124.

