Page 96 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 17 DESEMBER 2019
P. 96

"Alhamdulillah segala puji bagi Allah SWT sehingga kami mendapatkan penghargaan
               ini. Dan terima kasih kepada semua pihak khususnya bupati tuban, ketua DPRD dan
               camat Jenu atas segala dukungan dan arahannya selama ini," Ujarnya.

               Dirinya juga menargetkan ada peningkatan keterlibatan masyarakat di program
               BPJS Ketenagakerjaan.

               "Kalau tahun ini mengcover 3.000 warga, tahun depan kami akan tingkatkan lebih
               banyak lagi, supaya lebih banyak masyarakat yang mendapat jaminan sosial lewat
               BPJS Ketenagakerjaan yang dikelola Desa Socorejo," katanya.

               Ia menjelaskan, inovasi yang ada di desa Socorejo berupa bank sampah dimana
               masyarakat diberdayakan untuk memilah sampah, untuk dijual kemudian uangnya
               dipakai bayar asuransi.

               Di samping itu, kata dia, ada hasil laut untuk bayar asuransi bagi nelayan yakni
               skema terakhir asuransi dibayarkan melalui program anak mengabdi.

               "Yakni setiap anak yang bekerja di perusahaan, wajib membiayai satu jiwa orang
               tuanya. Istilahnya anak bisa mikul duwur mendem jero ," katanya.

               Mendampingi Kades Socorejo menerima Penghargaan ini, Ketua DPRD Tuban, HM.
               Miyadi mengatakan, rasa bangga dan apresiasinya kepada Pemdes Socorejo.

               "Atas nama pemerintah dan DPRD Tuban, kami memberikan apresiasi yang tinggi
               kepada Desa Socorejo. Ini adalah buah kerjasama baik yang dilaksanakan oleh
               kepala desa bersama dengan perangkat desa, masyarakat, pihak kecamatan dan
               kabupaten. Harapan kami pemdes yang lain di Kabupaten Tuban bisa menerapkan
               hal seperti ini," kata Miyadi.

               Ucapan terima kasih juga diungkapkan Kepala BPJS Ketenagakerjaan KCP Tuban,
               Rofiul Masyhudi atas prestasi dan inovasi Pemdes Socorejo dalam program jaminan
               sosial ketenagakerjaan di wilayahnya.

               "Jika pada tahun 2018 lalu Desa Karanglo Kecamatan Kerek harus puas menjadi
               terbaik 2, tahun ini desa Socorejo Kecamatan Jenu berhasil menjadi terbaik
               pertama. Alhamdulillah tahun ini Socorejo Kecamatan Jenu terbaik 1, dan sangat
               membanggakan," ujarnya. (*).


















                                                       Page 95 of 124.
   91   92   93   94   95   96   97   98   99   100   101