Page 57 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 25 JANUARI 2019
P. 57

Title          SOPIR TANGKI: JANGAN ADA LAGI TIPU DAYA, KESABARAN KAMI SUDAH SAMPAI TITIK
                              NADIR
               Media Name     rmol.co
               Pub. Date      24 Januari 2019
               Page/URL       https://nusantara.rmol.co/read/2019/01/24/376257/Sopir-Tangki:-Jangan- Ada-Lagi-
                              Tipu-Daya,-Kesabaran-Kami-Sudah-Sampai-Titik-Nadir-
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Negative













               Perwakilan dari Serikat Pekerja Awak Mobil Tangki (SP-AMT) Pertamina meninggalkan
               ruang rapat di PT Garda Utama Nasional (GUN), di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan,

               Kamis pagi (24/1).



               Alasannya, pihak PT Pertamina dan PT Patra Niaga yang seharusnya hadir dalam rapat
               itu  ternyata  hanya  mewakilkan  diri  kepada  PT  GUN.  Sementara  dari  Suku  Dinas

               Tenaga  Kerja  DKI  Jakarta,  Kementerian  Tenaga  Kerja  dan  Transmigrasi  RI,  dan

               Sekretariat Negara hadir dalam pertemuan itu.


               PT GUN adalah penyedia jasa angkutan bagi bahan bakar minyak (BBM) Patra Niaga

               anak  perusahaan  Pertamina.  Sebanyak  1.095  pekerja  sopir  tangki  dipecat  secara
               sepihak pada dua tahun lalu melalui pesan pendek (SMS).



               Jurubicara SP-AMT Pertamina, Heri Sugiri mengatakan, pertemuan memang terjadi,

               namun tidak seperti rekomendasi awal. Pertemuan hanya justru menghadirkan PT
               GUN  sebagai  perusahaan  vendor  (perusahaan  outsourcing/penyedia  jasa  tenaga

               kerja).



               Dari komposisinya, jelas Heri Sugiri, sudah tergambar bagaimana solusi yang akan
               ditawarkan,  yaitu  khusus  bagi  AMT  Pertamina  di  Depo  Plumpang,  dengan  seleksi

               tertentu akan dipekerjakan di PT GUN, bukan di Pertamina dan Patra Niaga.







                                                       Page 56 of 74.
   52   53   54   55   56   57   58   59   60   61   62