Page 642 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 MEI 2020
P. 642

Title          SENTILAN NYELEKIT DARI DEMOKRAT: HARUSNYA TKA YANG DIKASIH PELATIHAN ONLINE
               Media Name     wartaekonomi.co.id
               Pub. Date      30 April 2020
                              https://www.wartaekonomi.co.id/read283537/sentilan-nyelekit-dari-demok rat-harusnya-
               Page/URL
                              tka-yang-dikasih-pelatihan-online
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Negative








               Politikus Partai Demokrat Jansen Sitindaon menyentil masuknya Tenaga Kerja Asing
               dari China ke Indonesia.

               Ia mengatakan seharusnya, para TKA yang mendapatkan pelatihan online kartu
               prakerja.

               "Apa kabar pelatihan online ya? Masih terus lanjut kah?" tanyanya dalam akun
               Twitternya, seperti dikutip, Kamis (30/4/2020).

               Lanjutnya. "Jangankan dapat kerja, mencantumkan di CV saja sebagai alumni
               pelatihan online jangan-jangan tak pede para peserta ini," tambah dia.

               Menurutnya, pemerintah pusat tidak merespon kritik dan kecaman yang muncul
               atas program tersebut.

               "Harus diakui mantap memang pemerintah ini. Acuh tekanan dr manapun.
               Termasuk TKA China masih terus masuk. Joss!" ucapnya..

               Diketahui, Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara dan DPRD setempat menolak
               rencana kedatangan 500 TKA asal Tiongkok.

               Menurut Jansen, "Harusnya TKA China ini aja yang dikasih pelatihan online. Habis
               itu kirim pulang biar dia kerja di negaranya dengan modal CV pernah ikut pelatihan
               online di Indonesia. Aya aya wae."

               "Ditengah corona masih juga diizinkan masuk. Padahal disini banyak yang butuh
               kerja," imbuhnya.




















                                                      Page 641 of 695.
   637   638   639   640   641   642   643   644   645   646   647