Page 50 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 OKTOBER 2019
P. 50
Title JOKOWI MAU BUAT UU CIPTA LAPANGAN KERJA, INI YANG DIMINTA PENGUSAHA
Media Name detik.com
Pub. Date 21 Oktober 2019
https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/4754121/jokowi-mau-bua t-uu-cipta-
Page/URL
lapangan-kerja-ini-yang-diminta-pengusaha
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Jakarta - Presiden Joko Widodo kembali dilantik kemarin. UU Cipta Lapangan Kerja
muncul dalam pidato resminya. Dia menyebut di periode keduanya, UU ini akan
diinisiasi pembentukannya dengan DPR.
Pengusaha angkat bicara soal UU ini. Menurut Wakil Ketua Umum Asosiasi
Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta Kamdani, menyatakan bahwa UU Cipta
Lapangan Kerja harus bisa memfasilitasi kebutuhan pengusaha. Kebutuhan itu
adalah untuk efisiensi beban operasional tenaga kerja dan kemudahan pemindahan
tenaga kerja sesuai dengan ketrampilannya.
"Kalau Presiden mau konsisten untuk menciptakan lapangan kerja tanpa merugikan
efisiensi dan produktivitas, maka UU Cipta Lapangan Kerja seharusnya memfasilitasi
kebutuhan pelaku usaha. Untuk bisa mengefisiensikan beban tenaga dan
keleluasaan untuk melakukan mobilitas tenaga kerja sesuai dengan skill," kata
Shinta kepada detikcom lewat pesan singkat, Senin (21/10/2019).
Masih di sisi tenaga kerja, Shinta juga meminta pemerintah bisa memfasilitasi
pengembangan keterampilan pekerja untuk jadi produktif dan berdaya saing tinggi.
Dengan begitu tenaga kerja menjadi layak untuk dihargai mahal.
"(Pemerintah juga harus) memfasilitasi kebutuhan tenaga kerja terhadap skills
development untuk menjadi lebih produktif, lebih berdaya saing. Jadi lebih layak
dihargai dengan mahal," kata Shinta.
Page 49 of 104.

