Page 2 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 03 JULI 2020
P. 2

Newstrend Ketenagakerjaan


                                                    03 Juli  2020


                                                       Berita Terbaru
                           80

                           70
                           60

                           50                           Positif, 67
                           40
                           30                                               Negatif, 17

                           20
                           10

                            0
                                            Positif                        Negatif




                                                 NEWSTREND

                Judul          :  Momentum Rombak Total Kartu Prakerja


                Sentimen  :  Positif


              Ringkasan


              Persoalan pada program Kartu Prakerja terus bermunculan.  Salah satunya adalah
              penghentian paket pelatihan bundling yang disediakan oleh mitra. Alasannya karena
              manajemen pelaksana sulit untuk memastikan keikutsertaan peserta dalam
              keseluruhan program yang ditawarkan kepada peserta.


              Kasus penghentian model penjualan paket pelatihan oleh Badan Pelaksana PMO
              Kartu Prakerja ini seolah mengonfirmasi banyaknya persoalan yang timbul dalam
              pelaksanaan Kartu Prakerja. Sejak diluncurkan April lalu kontroversi memang
              menyertai program yang dianggarkan Rp 20 triliun ini. Akibatnya, tidak sedikit yang
              meminta agar program yang bertujuan mengurangi pengangguran ini dihentikan.

              Persoalan lainnya yaitu pemerintah tidak memiliki kriteria yang pasti siapa saja
              penerima kartu tersebut. Kartu Prakerja tidak memiliki acuan atau, yang pasti, hanya
              disebutkan ditujukan bagi penganggur atau mereka yang terkena PHK. Berbeda,
              misalnya, dengan Kartu Miskin dan Kartu Indonesia Pintar yang memiliki basis data.





                                                            1
   1   2   3   4   5   6   7