Page 118 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 8 JUNI 2020
P. 118

"Informasinya AL dideportasi ke negara asalnya. Sementara korban tetap harus bekerja. Lalu
              suatu hari aparat hukum dapat kabar bahwa R telah hamil, tetapi tidak ada suaminya. Akhirnya
              R diadili karena di sana tidak boleh wanita hamil tanpa nikah dan tanpa suami. R akhirnya
              dipenjara tiga bulan dan melahirkan di penjara," katanya.

              Selama dalam masa penahanan, R diberi kesempatan menyusui anaknya dan setelah bebas R
              lalu dideportasi pulang ke Indonesia.

              Saat diserahkan ke KBRI, R didakwa melanggar dokumen keimigrasian dan asusila. Ia masuk
              daftar hitam dan tidak diperkenankan lagi masuk ke Dubai.

              "Yang bersangkutan berangkat secara ilegal karena tidak terdata di Disnakertrans KBB, tetapi
              kami tetap bertanggungjawab dan bantu untuk kepulangannya," tuturnya.

              Lantaran saat ini sedang dalam pandemi Covid-19, R diharuskan menjalani rapid test untuk
              mengetahui kondisinya.


              Dia pun sempat diperiksa di Puskesmas Gununghalu namun suhu tubuhnya normal dan tidak
              menunjukkan reaktif Covid-19..



















































                                                           117
   113   114   115   116   117   118   119   120   121   122   123