Page 30 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 8 JUNI 2020
P. 30
Andri mengatakan, pimpinan perusahaan diminta membentuk Tim Gugus Tugas Covid-19
internal perusahaan yang terdiri dari pimpinan, bagian kepegawaian, bagian keselamatan dan
kesehatan kerja (K3) dan petugas kesehatan untuk berjaga-jaga terhadap kondisi karyawanya.
Sebelumnya, Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Mujiyono meminta setiap perusahaan wajib
melakukan pengawasan terhadap kesehatan karyawan, khususnya bagi mereka yang mudik.
Menurutnya, perusahaan harus melaporkan secara berkala kepada Disnaker DKI Jakarta.
"DKI perlu menyiapkan hotline khusus yang menangani pengaduan warga yang dipaksa untuk
masuk kantor oleh pemilik tempat kerjanya, selama yang bersangkutan menjalani proses
karantina mandiri," jelas Mujiyono pekan lalu. (OL-8)..
29

