Page 121 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 30 SEPTEMBER 2019
P. 121

perseorangan, melainkan dengan agensi penempatan Arab Saudi (Syarikah) dan

               P3MI yang sudah ditetapkan dapat melakukan proses penempatan. Kemudian, Satu
               Syarikah maksimal memiliki Perjanjian Kerja Penempatan (PKP) dengan tiga P3MI

               dan satu P3MI maksimal memiliki PKP dengan 3tiga Syarikah. SPSK dilaksanakan

               melalui integrasi antara sistem informasi kedua negara, yaitu Musaned, Sisnaker dan
               SISKOTKLN.



               Oleh karena itu, Tujuan dibuatnya rapat koordinasi teknis terkait pelaksanaan sistem
               penempatan satu kanal ini adalah untuk menyamakan persepsi dan pemahaman

               kepada seluruh stakeholders dan mitra strategis BNP2TKI yaitu 55 P3MI dalam

               proses penempatan PMI ke Arab Saudi melalui pilot program SPSK.


               Tatang juga meminta agar semua dapat bersama-sama bersinergi antara pembuat

               kebijakan dan pelaksana kebijakan dalam usaha pelindungan PMI.



               "Sinergi yang terjalin antara BNP2TKI dan Kemnaker tidak hanya sebagai pembuat
               dan pelaksana kebijakan. Kemnaker juga akan turun ke lapangan untuk

               mengevaluasi proses pelindungan PMI ini," harap Tatang.


               Pada kesempatan yang sama, Plt. Dirjen Kemnaker, Aris Wahyudi juga menyatakan

               bahwa paradigma mengenai PMI setelah adanya UU No. 18 Tahun 2017 menjadi

               berubah 360 yaitu menjadi paradigma pelindungan. Setiap TKI yang berangkat
               bekerja ke luar negeri harus benar-benar siap dari sisi dokumen, keterampilan dan

               lain lain untuk dapat di tempatkan ke Arab Saudi. Pilot project ini tidak boleh

               memungut biaya sepeser pun kepada calon PMI.


               Turut hadir dalam acara ini Deputi Penempatan, Teguh Hendro Cahyono; Sekretaris

               Utama BNP2TKI, Tatang Budie Utama Razak; Direktur P2P, Ahnas; Direktur

               Sosialiasi dan Kelembagaan, Servulus Bobo Riti; Direktur Pengamanan dan

               Pengawasan, Birgjenpol Nur Widianto; Direktur Kerja sama dan Verifikasi Penyiapan
               Dokumen, Haposan Saragih.





                                                      Page 120 of 166.
   116   117   118   119   120   121   122   123   124   125   126