Page 423 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 25 NOVEMBER 2021
P. 423

"Alhamdulilah angka telah disetujui dan langsung mendapat rekomendasi dari bupati. Kemarin
              Kabid  kami  berangkat  ke  Surabaya  untuk  menyerahkan  usulan  penetapan  UMK  kepada
              Gubernur," kata Rusdi.

              Rusdi  menuturkan,  penghitungan  UMK  Banyuwangi  2022  berdasarkan  Peraturan  Pemerintah
              (PP) Nomor 36 Tahun 2021.

              "Dalam PP 36 tahun 2021 sudah dijelaskan tata cara penghitungannya, rumus-rumusnya sudah
              ada. Sedangkan yang menentukan data-datanya adalah BPS Pusat," terangnya.

              Saat  ini  pihaknya  tinggal  menunggu  surat  keputusan  (SK)  Gubernur  terkait  penetapan  UMK
              Banyuwangi 2022 yang bersamaan dengan penetapan besaran UMK kabupaten/kota lainnya di
              Jatim.

              "Menurut PP 36 tahun 2021, maksimal tanggal 30 November 2021 UMK sudah ditetapkan. Kita
              tunggu hasilnya apakah ada perubahan atau tidak," tandas Rusdi. (*)



























































                                                           422
   418   419   420   421   422   423   424   425   426   427   428