Page 17 - E-Modul Informatika Kelas IX Tingkat SMP_Neat
P. 17
3. Algoritma
Sumber : Cakap Informatika
a. Definisi algoritma
Kata algoritma berasal dari risalah Abu Abdallah
Muhammad Ibn Musa Al-Khwarizmi (ilmuan persia) yang
mebahas tentang kalkulasi dengan angka hinda-arab, lalu
diterjemahkan kedalam bahasa latin menjadi Algoritmi de
numero Indorum, bermula dari Al-Khwarizmi menjadi
Algoritmi dan diserap ke dalam bahasa indonesia menjadi
algoritma. Algoritma dapat diartikan sebagai urutan langkah-
langkah dengan bahasa yang logis disusun secara
sistematis untuk menyelesaikan suatu masalah.
Analogi Algoritma dalam Kehidupan Sehari-hari:
1) Membuat kopi: Algoritma membantu barista membuat
kopi dengan langkah-langkah yang tepat, mulai dari
menggiling kopi, menyeduh air panas, hingga
menambahkan gula dan susu.
2) Bersiap sekolah: Algoritma membantu kamu untuk
bersiap sekolah dengan langkah-langkah yang terstruktur,
seperti bangun tidur, mandi, sarapan, dan memakai
seragam.
b. Karakteristik algoritma
Beberapa ciri algoritma menurut Donald E. Kruth
(1973), antara lain:
1) Finiteness (keterbatasan), Algoritma harus memiliki akhir
dan tidak berjalan terus-menerus.
9
9