Page 2 - FLIP PDF MATERI BUTTER CREAM 1
P. 2
E
N
R
P
T
A
A
KATA PENGANTAR
G
K
T
A
A
N
Alhamdulillah hirobbil alamin, puji syukur ke hadirat
Allah SWT, karena atas ijin nya penulisan Bahan Ajar
Kurikulum Merdeka Dekorasi Butter Cream ini dapat
diselesaikan. Kurikulum merdeka dirancang untuk
memperkuat kompetensi siswa dari pengetahuan, sikap, dan
keterampilan secara utuh. Dari keutuhan tersebut bisa
menjadi dasar dalam perumusan capaian pembelajaran serta
alur tahap pembelajaran pada setiap mata pelajaran
mencakup kompetensi kelompok pengetahuan, kompetensi
kelompok sikap, dan kompetensi dasar kelompok
keterampilan.
Buku ini berisikan materi pembelajaran yang membekali
peserta didik dengan pengetahuan, keterampilan, dan untuk
meningkatkan kreatifitas peserta didik. Dengan mempelajari
buku ini peserta didik diharapkan mampu menciptakan ide-
ide baru kreasi boga untuk menambah keragaman jenis
kuliner.
Tujuan pembuatan bahan ajar ini adalah untuk membantu
guru dalam menyiapkan tujuan pembelajaran menjelaskan
aneka bentuk dasar hiasan menggunakan butter cream,
sehingga dapat meningkatkan kemampuan penguasaan
pengetahuan konseptual dan meningkatkan sikap literasi
lingkungan siswa SMK kelas XI Jurusan Kuliner. Bahan
ajar ini dirancang untuk pembelajaran kelas XI pada
lembaga pendidikan atau sekolah yang menerapkan
Kurikulum Merdeka.
Penulisan buku ini sangatlah belum sempurna. Kritik dan
saran sangat dibutuhkan untuk menyempurnakan
kekurangan-kekurangan yang ada di dalam penulisan
modul ini. Terimakasih atas segala kontribusi, kritik dan
saran dari setiap pembaca naskah modul ini.
Surabaya, 02 Mei 2024
Penyusun