Page 151 - Pembelajaran Membaca Kritis
P. 151

Biodata Penulis




                                            Riswanda  Himawan,  S.Pd.  merupakan  mahasiswa
                                         Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas
                                         Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Yogyakarta. Alumnus
                                         Program  Studi  S-1  Pendidikan  Bahasa  dan  Sastra
                                         Indonesia,  FKIP,  Universitas  Ahmad  Dahlan.  Lahir  di
                                         Semarang, 07 Agustus 1999. Sejak tahun 2017, aktif menulis
                                         artikel  yang  telah  terbit  pada  beberapa  jurnal  yang  telah
                                         terakreditasi.  Sampai  pada  tahun  2022.  Penulis  telah
                                         mempublikasikan berbagai macam artikel yang telah terbit
                                         pada  Jurnal  terindeks  Sinta-2  sebanyak  2  artikel  Jurnal,
                                         Sinta-3 sebanyak 6 artikel Jurnal, Sinta-4 sebanyak 12 artikel
                                         Jurnal, dan Sinta 5 sebanyak 5 Jurnal.


                Selain itu, banyak beberapa artikel yang telah terbit pada prosiding seminar, baik
            seminar  Nasional  maupun  Internasional.  Saat  ini,  penulis  aktif  sebagai  TIM
            Pendamping kegiatan Lomba yang diadakan oleh Kemendikbudristek, baik itu pada
            bidang  Penalaran  maupun  Pengabdian  Kepada  Mayarakat,  Internal  Universitas
            Ahmad  Dahlan.  Sampai  dengan  tahun  2022  telah  memeroleh  Hak  Kekayaan
            Intelektual (HKI) sebanyak 10 karya. Karya tersebut didominasi oleh buku, baik fiksi
            maupun non fiksi. Dalam bidang pengabdian masyarakat, penulis sudah pernah
            memeroleh  dana  hibah  PHP2D  dan  P3D  dari  Kementerian  Pendidikan  dan
            Kebudayaan, Riset, dan Teknologi yang diperoleh pada tahun 2020 dan 2021.




                                            Dr. Ari Kusmiatun, M.Hum. Lahir di Magelang, 15 Juli.
                                         Beliau merupakan dosen pada Program Studi Pendidikan
                                         Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa, Seni dan
                                         Budaya,  Universitas  Negeri  Yogyakarta.  Saat  ini  beliau
                                         mengampu  pada  jenjag  sarjana,  magister  dan  doctoral.
                                         Beliau  merupakan  alumnus  S-3  Pendidikan  Bahasa
                                         Indonesia,  Program  Pascasarjana,  Universitas  Negeri
                                         Malang.  Selain  bekerja  sebagai  dosen,  saat  ini  beliau
                                         menjabat  sebagai  ketua  APPBIPA  Cabang  Yogyakarta.
                                         Beberapa penelitian dan pengabdian sring beliau lakukan,
                                         atas  dedikasi  dan  semangatnya  yang  luar  biasa,  beliau
                                         memperoleh tanda kehormatan satyalancana karya satya X
                                         dari Presiden Republik Indonesia.

















                                                             Panduan Praktis Membaca Kritis dan Kreatif
                                                                        Berbasis Project Based Learning     139
   146   147   148   149   150   151   152