Page 49 - Buku_Ajar_Penulisan_Jurnalistik-2-136
P. 49

Kencana Ariestyani, S.Sos., M.Si

                       dilaporkan bergerak cepat, studio akan meminta
                       reporter untuk melaporkan perkembangan terbaru.
                    4. Video Wall
                       Pada jenis live report ini, reporter berada di studio
                       dengan posisi berdiri dan melaporkan berita
                       menggunakan berbagai klip wawancara, grafis, dan
                       gambar untuk menjelaskan cerita yang rumit. Saat
                       melaporkan berita yang sudah disusun tersebut,
                       reporter juga dapat menggunakan alat bantu
                       teleprompter untuk membaca naskah sambil menatap
                       kamera.

                    Kesamaan dari keempat jenis dasar live report tersebut
            adalah bahwa reporter memberi tahu kita apa yang terjadi di
            lokasi kejadian di mana reporter tersebut berada. Atau setidaknya
            di dekat lokasi tersebut.
                    Selain live report atau live on cam, pada format berita yang
            membutuhkan on the spot reporting reporter dapat juga melakukan
            piece to camera (PTC) yakni reporter melaporkan di depan kamera
            dan direkam, dengan durasi singkat sekitar 15 hingga 25 detik.
            Terdapat beberapa jenis PTC yang dapat dilakukan oleh reporter,
            yakni:
                    1. Opening
                       Dilakukan sebagai pembuka atau pengantar laporan

                       reporter mengenai peristiwa yang akan dipaparkan
                       dalam paket berita. PTC di awal dapat membangun
                       kedekatan emosional dengan pemirsa.







                                          36
   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54