Page 18 - Kriya Tekstil
P. 18
9. Kain
Kain adalah lembaran-lembaran hasil dari proses
pertenunan, perajutan, yang masih dapat dilanjutkan dengan
proses lanjutan sesuai dengan yang diinginkan, antara lain
proses batik, sablon dan jahit.
10. Tekstil Hias Permukaan
Tekstil hias permukaan pada prinsipnya memberikan atau
membuat unsur hias pada suatu permukaan, dalam hal ini
permukaan kain tekstil.
11. Batik
Secara keteknikan, membatik adalah suatu cara
penerapan corak di atas permukaan kain dengan canting/cap
melalui proses tutup celup dan atau colet dengan lilin batik
sebagai perintang pewarnaan.
12. Pencelupan Kain
Proses ini sama dengan proses pencelupan benang, hanya
saja yang dicelup/diwarnai bukan benang melainkan lembaran
kain. Begitu pula dengan jenis zat warna yang dipergunakan
harus sesuai dengan jenis kain yang akan dicelup.
13. Sablon/Cetak Saring
Proses pelekatan zat warna secara setempat pada kain,
sehingga menimbulkan corak tertentu. Pada umumnya urutan
proses sablon/pencapan adalah sebagai berikut:
• Pembuatan screen, melalui tahapan pekerjaan yaitu
pemasangan kain kasa pada rangka screen dan
15