Page 14 - Modul Elektronik Interaktif Faktor Laju Reaksi
P. 14

Silahkan klik tombol berikut untuk memeriksa pemahaman kalian



                                                             Tes 4





                       E.  KATALIS


                         Reaksi – reaksi kimia di dalam proses pembuatan suatu produk misalnya gas amonia

                  harus  dilakukan  dengan  laju  reaksi  yang  tinggi  untuk  mendapatkan  produk  yang  banyak
                  dalam  waktu  singkat  dengan  cara  menaikkan  suhu  ternyat  memerlukan  biaya  tinggi  dan

                  kadang-kadang produk tidak tahan suhu tinggi. Alternatif lainnya yaitu dengan memberikan
                  katalis.

                         Pengaruh pemberian katalis terhadap laju reaksi dapat dibuktikan dengan percobaan

                  misalnya penguraian H2O2 oleh kalium natrium tartrat dengan katalis larutan CoCl2.
                         Pada reaksi H2O2 dengan kalium natrium tartrat mula-mula gelembung gas O2 tidak

                  kelihatan tetapi setelah ditetesi larutan CoCl2 yang berwarna merah muda,gelembung gas O2
                  timbul dengan jumlah yang banyak. Pada reaksi tersebut, larutan kobalt(II) klorida bertindak

                  sebagai  katalis.  Kobalt(II)  klorida  turut bereaksi,  tetapi  pada  akhir  reaksi zat  itu  terbentuk

                  kembali. Hal ini dapat terlihat pada perubahan warna larutan kobalt(II)  klorida dari merah
                  muda  menjadi  kuning,  kemudian  hijau,  dan  akhirnya  kembali  merah  muda.  Berdasarkan

                  percobaan  ini  maka  dapat  disimpulkan  katalis  adalah  zat  yang  dapat  mempercepat  suatu
                  reaksi tanpa ikut bereaksi.

                         Berdasarkan fasenya katalis terdiri dari katalis homogen dan katalis heterogen. Katalis
                  homogen  bekerja  melalui  interaksi  dengan  partikel  pereaksi  membentuk  keadaan  transisi.

                  Selanjutnya keadaan transisi bergabung dengan pereaksi lain membentuk produk dan setelah

                  produk  dihasilkan  katalis  melakukan  regenerasi  menjadi  zat  semula.  Katalis  heterogen
                  biasanya  berupa  padatan  yang  bekerja  pada  pereaksi  berupa  gas  atau  cairan  dan  reaksi

                  katalisis terjadi pada permukaan katalis.
                         Nah, sekarang kalian telah mengetahui bahwa katalis dapat mempengaruhi laju reaksi

                  secara teoritis. Untuk membuktikan hal tersebut, kalian dapat melakukan percobaan dengan

                  dipandu Lembar Kerja yang dapat diakses di link berikut.



 Modul Elektronik Pokok Bahasan Faktor-Faktor Laju Reaksi
                                                                                                             14
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18