Page 23 - EMODUL LAJU REAKSI BERBASIS KONTEKSTUAL
P. 23

Pada reaksi A → B, dengan bertambahnya waktu reaksi, jumlah molekul A semakin berkurang

               dan jumlah molekul B semakin bertambah. Laju pengurangan konsentrasi reaktan (molekul

               A) atau laju pertambahan konsentrasi produk (molekul B) dinyatakan sebagai berikut.


                                                        [  ]          [  ]
                                                  =-      atau  = +
                                                                         

               Keterangan:
                      = laju reaksi (M/dt)
                 [A]   = perubahan konsentrasi reaktan (M)
                 [B]   = perubahan konsentrasi produk (M)
                 t     = perubahan tiap satuan waktu (detik)



                       Laju reaksi molekul A diberi tanda negatif yang menunjukkan bahwa jumlah molekul

               A berkurang (konsentrasi A berkurang) dengan bertambahnya waktu. Sebaliknya, laju reaksi
               molekul  B  diberi  tanda  positif  yang  menunjukkan  bahwa  jumlah  molekul  B  bertambah

               (konsentrasi B bertambah) dengan bertambahnya waktu.

                       Dalam  reaksi  kimia  terdapat  hubungan  stoikiometri  antara  reaktan  dan  produk

               sehingga baik reaktan maupun produk dapat digunakan untuk menyatakan laju suatu reaksi.
               Dari persamaan reaksi perubahan A menjadi B dapat kalian lihat bahwa setiap pengurangan

               satu mol A akan dihasilkan satu mol B. Jadi, pada reaksi peruraian A menjadi B, laju reaksi

               pengurangan konsentrasi A akan sama dengan laju reaksi pertambahan konsentrasi B.

                       Jika ditinjau reaksi yang lebih kompleks yang melibatkan lebih dari satu reaktan seperti
               persamaan reaksi berikut:

                                                    A + 3B → 2C + 2D

                       Dari koefisien reaksi persamaan tersebut, tiga mol B bereaksi dengan 1 mol A yang

               akan  membentuk  2  mol  C  dan  2  mol  D.  Hal  itu  berarti  bahwa  laju  reaksi  berkurangnya
               konsentrasi  B  adalah  tiga  kali  laju  berkurangnya  konsentrasi  A.  Demikian  juga,  laju

               bertambahnya konsentrasi C dan D adalah dua kalinva laiu berkurangnya konsentrasi A. Jadi,

               laju reaksi dapat dinyatakan sebagai berikut.









                                                                                                              8
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28