Page 63 - Terampil Berkomputer Teknologi Informasi dan Komunikasi
P. 63

C.  Cara Menghidupkan dan Mema kan
                                              Komputer Sesuai Prosedur

                                              Sebelum kita menghidupkan komputer, perhatikan terlebih dahulu
                                          perangkat komputer telah terpasang dengan benar. Perhatikan kabel-
                                          kabel dan konektor lain yang semestinya terpasang seperti kabel-kabel
                                          power CPU, monitor, dan printer.
                                              Hal yang perlu diperhatikan dalam penggunaan komputer, di
                                          antaranya :
                                          1.   Jika menghidupkan komputer, pastikan peralatan terpasang dengan
                                              benar
                                          2.   Menggunakan stabilizer atau UPS untuk menghidari kerusakan yang
                                              disebabkan arus listrik yang tidak stabil
                                          3.   Pastikan arus listrik mencukupi jika menghidupkan komputer.
                                              Apabila arus listrik tidak kuat, maka akan berulang kali padam
                                              karena kelebihan beban. Hal tersebut akan berpengaruah terhadap
                                              komputer.
                                              Jika sudah terpasang semua, maka bisa dimulai untuk menghidupkan
                                          komputer.  Aktifkan tombol power On-Off yang ada casing komputer
                                          kemudian menyalakan monitor untuk melihat proses sampai dimana
                                          pelaksanaan booting, atau melihat proses Bios bekerja. Setelah proses
                                          booting selesai maka komputer akan menampilkan  dekstop dengan
                                          wallpaper atau background. Setelah menunggu beberapa saat, windows
                                          akan menampilkan ikon-ikon yang bertebaran di halaman depan
                                          wallpaper. Setelah itu, komputer siap untuk menjalankan program
                                          aplikasi-aplikasi sesuai dengan kebutuhan, misalnya program pengolah
                                          kata, program pengolah gambar.







































                          Gambar 3.15         Setelah menggunakan komputer, kamu tentu akan mematikannya
                           Tampilan Dekstop
                                          jika tidak akan digunakan lagi. Bagaimanakah cara mematikan komputer
                                          sesuai prosedur? Lakukanlah kegiatan berikut.



              54    Terampil Berkomputer TIK untuk Kelas VII SMP/MTs
   58   59   60   61   62   63   64   65   66   67   68