Page 18 - E-Book seni budaya kelas 12
P. 18
penguasaan kompetensi berkarya seni rupa dua dimensi dapat diamati melalui
kinerja siswa sesuai urutan langkah-langkah berkarya serta kesesuain hasil
karya siswa dengan ketentuan tugas berkarya yang diberikan.
A. Apresiasi Karya Seni Rupa Dua Dimensi
Informasi Guru
1. Ragam dan Fungsi Karya Seni Rupa Dua Dimensi
Indikator Pembelajaran
Setelah mengikuti pembelajaran tentang jenis dan fungsi karya seni rupa
dua dimensi, siswa diharapkan mampu:
1. Mengidentifikasi berbagai jenis karya seni rupa dua dimensi,
2. Membedakan berbagai jenis karya seni rupa dua dimensi
3. Membandingkan berbagai jenis karya seni rupa dua dimensi
4. Mengidentifikasi fungsi karya seni rupa dua dimensi,
5. Membedakan fungsi karya seni rupa dua dimensi
6. Membandingkan fungsi karya seni rupa dua dimensi
Jenis karya seni rupa dapat dikategorikan berdasarkan karakteristik yang
dimilikinya. Materi ini sudah pernah diberikan dan dipelajari siswa di kelas X
dan XI bahkan beberapa diantaranya mungkin sudah mempelajarinya sejak di
kelas VII, VIII dan IX. Di kelas XII ini tugas guru menjadi lebih mudah karena
tinggal mengulang dan memberi penguatan terhadap pengalaman belajar yang
telah dimiliki siswa sebelumnya.
Secara umum jenis karya seni rupa dapat dikategorikan berdasarkan
dimensinya selain berdasarkan fungsi, bahan dan alat serta tekniknya. Guru
diharapkan dapat menghadirkan berbagai contoh jenis karya seni rupa ini
sacara langsung maupun dalam bentuk foto atau reproduksinya.
Dalam buku siswa telah dihadirkan contoh berbagai jenis karya seni
rupa tersebut. Guru membantu memfasilitasi siswa untuk menggali informasi
4 Kelas XII SMA/ MA/ SMK/ MAK