Page 14 - Modul Pencemaran Air 2
P. 14

2) Pengertian Pencemaran Air

                       Air  merupakan  sumber  kehidupan  yang  sangat  penting  bagi  kehidupan  manusia  dan
               makhluk  hidup  lainnya.  Hampir  semua  kegiatan  yang  dilakukan  manusia  membutuhkan  air,

               mulai dari membersihkan diri (mandi), membersihkan ruangan tempat tinggalnya, menyiapkan
               makanan  dan  minuman  sampai  dengan  aktivitas-aktivitas  lainnya.  Ketersediaan  air  dari  segi

               kualitas maupun kuantitas mutlak diperlukan. Air di Indonesia sangat melimpah, hal ini karena
               Indonesia  merupakan  negara  kepulauan.  Akan  tetapi,  hal  ini  tidak  dimanfaatkan  dengan  baik

               oleh masyarakat Indonesia. Sebaliknya, masyarakat kebanyakan menyalah gunakan kelebihan ini

               dengan mencemarinya.
                       Berkurangnya  sumber  air  bersih  untuk  memenuhi  kebutuhan  masyarakat,  pada  tahap

               tertentu bahkan disebut pencemaran air. Jadi pencemaran air, yaitu masuknya makhluk hidup,

               zat,  energi  atau  komponen  lain  ke  dalam  air.  Pencemaran  air  merupakan  kondisi  air  yang
               menyimpang  dari  sifat-sifat  air  dari  keadaan  normal,  akibatnya,  kualitas  air  turun  sampai  ke

               tingkat tertentu yang menyebabkan air tidak berfungsi lagi sesuai dengan peruntukannya. Setiap
               perubahan  kualitas  air  baik  fisika,  biologi,  atau  kimia  yang  mempengaruhi  kehidupan

               mikroorganisme atau menyebabkan air tersebut menjadi tidak layak untuk digunakan.



                3) Ciri-Ciri  Air Tercemar

                                           Apa

                                         Cirinya?                Air yang sudah tercemar biasanya susah-

                                                                  susah gampang untuk diinvestigasi. Air
                                                                 steril biasanya tidak berbau, tidak berasa,
                                                                   dan tidak berwarna sehingga terlihat

                                                                                  jernih.














                                                                                                               7
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19