Page 60 - Persetujuan Emergency Use Authorization (EUA) Vaksin Covovax Untuk Booster Usia 18 Tahun Ke Atas
P. 60

Judul              :  BPOM Terbitkan Izin Penggunaan Darurat Vaksin Covovax untuk Booster
               Nama Media         :  sonora.id
               Tanggal            :  9/13/2022
               Halaman/URL        :  https://www.sonora.id/read/423475636/bpom-terbitkan-izin-penggunaan-
                                     darurat-vaksin-covovax-untuk-booster
               Tipe Media         :  Media Online
               Jurnalis           :  Stefani Windi Ataladjar

                                                                             Badan  Pengawas  Obat  dan
                                                                             Makanan  (BPOM)  RI  telah
                                                                             memberi  persetujuan  perluasan
                                                                             Izin  Penggunaan  Darurat  atau
                                                                             Emergency  Use  Authorization
                                                                             (EUA)      Vaksin     covid-19
                                                                             Covovax    untuk   penambahan
                                                                             posologi  dosis  booster  homolog
                                                                             untuk dewasa usia 18 tahun atau
                                                                             lebih.

                                                                             Kepala BPOM, Penny K. Lukito
                                                                             mengatakan,  vaksin  Covovax
                                                                             merupakan  vaksin  COVID-19
                                                                             dengan  platform  protein  subunit
                                                                             glikoprotein  spike  menggunakan
                                                                             adjuvant    Matrix-M1     yang
                                                                             dikembangkan  Novavax  Inc.,
               USA.

               “Dalam penggunaannya sebagai booster homolog, Vaksin Covovax diberikan dalam 1 dosis (0.5 mL),
               sekurang-kurangnya  6  bulan  setelah  dosis  kedua  vaksinasi  primer  dengan  Vaksin  Covovax,”  kata
               Penny K. Lukito dalam keterangan persnya, Selasa.

               Vaksin ini diproduksi oleh Serum Institute of India Pvt. Ltd., India dan didaftarkan di Indonesia oleh
               PT Indofarma.

               Dalam  pemberian  izin  edar  obat,  termasuk  EUA  vaksin,  BPOM  mengutamakan  aspek  khasiat,
               keamanan,  dan  mutu  serta  pertimbangan  ilmiah  berdasarkan  rekomendasi  Komite  Nasional  Penilai
               Khusus  Vaksin  COVID-19,  Indonesia  Technical  Advisory  Group  of  Immunization  (ITAGI),  dan
               asosiasi klinisi.

               “Pemberian EUA Vaksin Covovax sebagai booster homolog dilakukan setelah BPOM bersama para
               ahli melakukan evaluasi terhadap aspek keamanan, mutu, dan khasiat berdasarkan data-data uji klinik
               yang juga menjadi acuan para ahli yang terlibat,” ucap Penny.
   55   56   57   58   59   60   61   62   63   64