Page 14 - E-Modul FIX_Float
P. 14

Technology


                       Pada  dasarnya,  teknologi  adalah  cara  untuk  membuat  berbagai  hal  menjadi  lebih

               mudah  dan  praktis  demi  kelangsungan  dan  kenyamanan  hidup  manusia.  Teknologi  yang
               dikenalkan di masyarakat perdesaan harus mudah digunakan, mudah pemeliharaannya dan

               sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Oleh karena itu, berbicara tentang teknologi tepat guna,

               tidak  harus  selalu  berhubungan  dengan  teknologi  yang  rumit  dan  sulit  diaplikasikan.
               Teknologi sederhana untuk mengurangi dampak pencemaran sungai seperti wetland menjadi

               alternatif teknologi di bidang sanitasi.
                       Wetland atau lahan  basah adalah  suatu lahan  yang  jenuh  air  dengan  kedalaman air

               kurang  dari  0,6  meter  yang  mendukung  pertumbuhan  tanaman  air. Wetland buatan  dapat

               diartikan sebagai ekosistem rawa buatan manusia yang didesain khusus untuk memurnikan
               air  tercemar  dengan  mengoptimalkan  proses-proses  fisika,  kimia,  dan  biologi  dalam  suatu

               kondisi  yang  saling  berintegrasi  seperti  yang  biasanya  terjadi  dalam  sistem  rawa
               alami. Wetland dapat  diklasifikasikan  berdasarkan  jenis  tanaman  hingga  cara  pemasangan

               pipa aliran airnya. Wetland tipe ini selain ditanami dengan berbagai tanaman akar tenggelam
               juga  dilengkapi  dengan  pasir  dan  batu  kerikil  untuk  menyaring  air  limbah.  Aliran  air

               kemudian  dialirkan  ke  bawah,  bukan  ke  permukaan  sehingga  menurunkan  kemungkinan

               menyebarnya bau tidak enak yang menyengat.


















                   Gambar 5. Mekanisme penghilangan polutan pada Wetlands. Sumber: Kajumulo, 2008

                       Konsep wetland ini sudah banyak dimanfaatkan di daerah perkotaan  yang memiliki

               lahan  terbatas  dan  tetap  menginginkan  kualitas  lingkungan  yang  baik  tanpa  adanya

               pencemaran  limbah.  Tanaman  yang  digunakan  berupa  tanaman  air  antara  lain Pontederia
               cordata, cana air, melati air, Cyperus papyrus, Typha angustifolla.
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19