Page 25 - BENGKEL LITERASI
P. 25
HARAPAN BANGSA
(Karya Ria Rosalina)
Semangat pagi
Semangat hariku
Menjumpai anak-anakku harapan bangsa
Semangat menjumpai anak-anak mengejar cita-cita
Aku menyelesaikan misi menyampaikan materi
Aku menyelesaikan misi membentuk budi pekerti
Pembaharuan kurikulum dan diriku mereka butuhkan
Kurikulum sesuai kebutuhan dan kepentingan murid
Aku harus berubah
Aku harus maju
Aku harus berinovasi
Jejak Abadi Sang Guru Bangsa
(Karya. Sri Mulyono Kosim Prasetyo)
Di jalan berdebu ini, aku melangkah,
Mengenang sosok besar dari Tanah Jawa,
Ki Hajar Dewantara, guru bangsa sejati,
Yang menyalakan api pendidikan di tengah gelap.
Bukan sekadar pengajar, ia adalah nyala,
Menghangatkan hati dan membuka pikiran,
“Ing ngarsa sung tulada,” di depan ia memimpin,
Memberi contoh dengan keteguhan dan cinta.
“Ing madya mangun karsa,” di tengah ia hadir,
Membangkitkan semangat di dada yang ragu,
“Tut wuri handayani,” di belakang ia mendorong,
Mengangkat yang terjatuh, memastikan langkah tak terhenti.
Pendidikan baginya bukan kemewahan,
Tapi hak, perjuangan yang harus diraih,
Merdeka berarti lebih dari kebebasan fisik,
Merdeka adalah berani berpikir, berani bermimpi.
19