Page 28 - BENGKEL LITERASI
P. 28

Guru Penggerak
                                     (Karya. Annisa Nurmawati,S.Pd)

                                            Guru Penggerak...
                                       Jiwa merdeka, langkah pasti
                                  Menuntun generasi, masa depan pasti
                               Guru penggerak, cahaya ilmu Menginspirasi,
                                 selalu membaru Dengan tangan terulur,
                                    hati lapang Menyemai benih ilmu,
                                  harapan tetap tegang Tak kenal lelah,
                                   terus berkarya Membentuk karakter,
                                           merajut masa jaya
                                  Di tengah zaman yang terus berputar
                                  Guru penggerak tetap setia berjuang

                                     Menjadi pelita, penerang jalan
                                    Agar bangsa ini, semakin gemilang

                                      Aljabar, Dunia Simbol

                                     (Karya. Annisa Nurmawati,S.Pd)
                                      Huruf berbaris, angka menari
                                Dalam persamaan, misteri terurai Aljabar
                        dunia simbol yang indah Menyimpan rahasia, tak terduga
                                          X, Y, Z, berpadu mesra
                                      Mencari nilai, yang tak terlupa
                                    Dari bilangan riil, hingga kompleks
                                   Semua terhubung, dalam satu teks

                                         Variabel nilai pengubah
                                         konstanta nilainya tetap
                                   koefisien beriringan dengan variabel
                                        membentuk suku sejenis
                                              dan tak sejenis




                                                                                     22
   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33