Page 25 - E-Modul Maria Teresa
P. 25
diarahkan melakukan kegiatan usaha di luar sektor pariwisata. Mengapa
kegiatan sebagian masyarakat tersebut sesuai dengan prinsip pengembangan
pariwisata berkelanjutan?
2. Sajikan dalam bentuk laporan hasil analisis mengenai potensi dan persebaran
sumber daya kelautan di Indonesia serta pemanfaatannya yang berdasarkan
pada prinsip pembangunan berkelanjutan!
E. Tes Formatif
A. Pilihan Ganda
Berilah tanda silang (X) huruf A, B, C, D atau E pada jawaban yang benar!
1. Sumber daya alam berupa minyak bumi termasuk sumber daya alam yang tidak
dapat diperbarui karena…..
A. Sumber daya minyak bumi tidak cepat habis
B. Sumber daya ini dibentuk dari sisa tumbuhan dan hewan
C. Sumber daya ini bersifat cepat habis
D. Sumber daya ini sulit untuk memperolehnya
E. Sumber daya ini memiliki nilai ekonomi yang tinggi
2. Perak dan emas termasuk Golongan B sesuai dengan UU Nomor 11 Tahun 1976
disebabkan……
A. Bahan galian yang mempunyai nilai strategis
B. Bahan yang sangat penting bagi pertahanan dan keamanan Negara
C. Bahan galian vital
D. Bahan galian tidak strategis
E. Bahan galian dengan nilai ekonomi tinggi
3. Berdasarkan jenis kebutuhan manusia, sumber daya alam dibagi menjadi….
A. Sumber kebahagiaan, bahan baku, bahan makanan dan air
B. Sumber energi, bahan baku, bahan makanan dan air
C. Sumber kesejahteraan, bahan baku, makanan dan air
D. Sumber kebutuhan pokok, kebutuhan industri, dan kebutuhan makanan
E. Sumber energi, bahan baku, kebutuhan industri
4. Kerusakan sumber daya alam yang disebabkan oleh alam adalah
A. Penggundulan hutan
B. Pencemaran udara
C. Gas rumah kaca
D. Gempa bumi
E. Peningkatan suhu bumi
Modul Pengelolaan Sumber Daya Alam Indonesia
24