Page 15 - E-MODUL BERBASIS CASE METHOD BERORIENTASI KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATERI KEANEKARAGAMAN HAYATI KELAS X SMA
P. 15
Deforestasi terjadi karena adanya eksploitasi sumber daya alam seperti penebangan
liar, eksplorasi bahan bakar fosil, pertambangan, dan ekspansi industri. Berdasarkan
grafik 2 pada studi kasus 1, sejak tahun 2003 sampai dengan tahun 2023, Indonesia
telah kehilangan hutan primernya. Hingga tahun 2023, Indonesia kehilangan 1.03 Mha
hutan primer, 144 kha dari kehilangan ini ditemukan dalam kelas tutupan lahan hutan
resmi Indonesia. Hal tersebut menyebabkan tingginya laju deforestasi di Indonesia.
Ada beberapa solusi yang dapat kita lakukan untuk mengatasi deforestasi, di
antaranya:
1. Reboisasi Melakukan penanaman kembali atau penghijauan di kawasan
hutan yang gundul untuk memperkuat fungsi hutan.
Melakukan penebangan hanya pada pohon yang sudah cukup tua
2. Sistem Tebang Pilih dan memiliki diameter yang cukup tinggi. Pohon yang masih
muda tidak boleh ditebang.
Melakukan pengawasan untuk mencegah penebangan liar dan
3. Pengawasan Hutan ancaman lainnya terhadap hutan. Pengawasan dilakukan oleh
pihak yang berwenang, dan masyarakat sekitar hutan.
Mengurangi penggunaan tisu dengan sapu tangan, dan
4. Mengurangi Penggunaan
mengurangi penggunaan kertas karena tisu dan kertas terbuat
Kertas dan Tisu
dari serat-serat pohon. Apabila terus menerus dilakukan maka
akan menyebabkan deforestasi.
5. Menggunakan Alat Menggunakan alat transportasi secara bijak untuk mengurangi
Transportasi Secara Bijak penggunaan bahan bakar minyak.
Deforestasi sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan keanekaragaman hayati
di Indonesia. Jika laju deforestasi di Indonesia semakin tinggi, maka akan banyak
spesies yang akan hilang atau bahkan punah, deforestasi juga dapat merusak habitat
dan mengganggu interaksi organisme yang hidup di dalamnya.
Maka dari itu, penting bagi kita untuk menjaga dan melestarikan keanekaragaman
hayati agar kita dapat memanfaatkan keanekaragaman hayati secara berkelanjutan.
Untuk mengetahui manfaat keanekaragaman hayati Klik disini yuk
4