Page 95 - coba Revisi Modul Organisasi dan Arsitektur Komputer_Neat
P. 95
Pembandingan magnitude biasanya dilakan dengan
melakukan operasi A-B dan melihat bit tanda hasil
(most significant bit), seperti terlihat pada gambar 5.12.
jika hasilnya negatif maka A kurang dari B, jika positif
maka A lebih dari B.
Gambar 3. 8 Lambang pembanding
magnitude N bit
Komponen pembanding banyak digunakan pada
operasi lompat (jump) atau pencabangan (branch).
Pada saat akan lompat dari satu instruksi ke instruksi
modul lain, misal dalam pemanggilan fungsi, maka
dilakukan pembandingan dua buah nilai sebagai syarat
untuk lompat ke instruksi pada bagian modul lain.
3.2 Komponen Aritmatika dan Logika
Komponen ALU merupakan gabungan dari berbagai
perangkat operasi matematika dan logika kedalam satu
unit. Operasi yang terdapat pada ALU yaitu
penjumlahan, pengurangan, pembandingan, operasi
logika AND dan OR.
85