Page 108 - Modul Flipbook PAI SMA
P. 108
Materi Pembelajaran
Dakwah Islam di Nusantara
Metode Dakwah Yang Digunakan Oleh Para
Walisongo Dalam Mengembangkan Ajaran
Agama Islam di Nusantara
Dalam perkembangan keberagamaan di tengah perkembangan ilmu
pengetahuan ini berbeda dengan keberagamaan zaman penyebaran agama Islam
di Nusantara sebelum kedatangan Walisongo. Pada zaman sebelum kedatangan
Walisongo, masih menggunakan sistem dakwah dengan pola mengajak komunitas
masyarakat dari berbagai kepercayaan untuk menngikuti ajaran Islam. Pola
dakwah seperti sebelum kedatangan Walisongo ini berlangsung kurang
mendapatkan respon masyarakat. Kondisi masyarakat sebelum Walisongo masih
kuat mengikuti tradisi ajaran agama nenek moyang, sehingga tidak mudah
dipengaruhi oleh ajaran atau kepercayaan yang lain.
Berbeda dengan pola dakwah sebelum Walisongo, pada zaman Walisongo
gerakan dakwah Wali Songo menunjuk pada usaha-usaha penyampaian dakwah
Islam melalui cara-cara damai, terutama melalui prinsip maw‗izhatul hasanah wa
mujadalah billatî hiya ahsan,yaitu metode penyampaian ajaran Islam melalui cara
dan tutur bahasa yang baik. ajaran Islam dikemas oleh para ulama sebagai ajaran
yang sederhana dan dikaitkan dengan pemahaman masyarakat setempat atau
Islam disampaikan sesuai adat budaya dan kepercayaan penduduk.
Berikut metode yang digunakan Walisongo dalam menyebarkan dakwah
islam ditanah Jawa, yaitu sebagai berikut:
❖ Metode al-hikmah
Metode al-hikmah sebagai system dan cara-cara berdakwah para wali
merupakan jalan kebijaksanaan yang diselenggarakan secara popular, atraktif,
98