Page 281 - Modul Pendidikan Kopdit Kabari
P. 281
= 0,765% – < 0,999%, perusahan umum / bank dikategorikan kurang
sehat.
< 0,765%, perusahan umum / bank dikategorikan tidak sehat.
5. Liquidity (Likuiditas):
Aspek likuiditas berkaitan dengan kemampuan perusahan umum /
bank membayar utangnya, terutama utang jangka pendek. Semakin
mampu suatu perusahan umum / bank membayar utangnya, maka
semakin likuid perusahan umum / bank tersebut. Pada aspek ini,
penilaian ditekankan pada rasio kewajiban bersih terhadap aktiva lancar
dan rasio kredit terhadap dana yang diterima perusahan umum / bank.
Terkait dengan itu, Loan Deposit Ratio (LDR) merupakan salah satu
rasio keuangan yang bisa mewakili penilaian tingkat kesehatan
perusahan umum / bank dilihat dari aspek likuiditas. Formulasi
penghitungan LDR dapat dirumuskan sebagai berikut ini:
LDR = {(total utang)/total deposit + ekuitas} x 100%
Nilai LDR yang semakin tinggi menunjukkan tingkat likuiditas bank
yang semakin rendah, karena jumlah utang semakin besar sehingga
jumlah dana yang diperlukan untuk membayar utang tersebut juga
semakin besar.
Dengan demikian, semakin kecil nilai LDR, mengindikasikan bahwa
perusahan umum / bank semakin likuid. Tingkat kesehatan perusahan
umum / bank dilihat dari aspek likuiditas didasarkan pada rentang nilai
LDR berikut.
<= 94, 75%, perusahan umum / bank dikategorikan sehat.
94, 75% – <= 98, 50%, perusahan umum / bank dikategorikan cukup
sehat.
98, 50% – <= 102, 25%, perusahan umum / bank dikategorikan
kurang sehat.
102, 25%, perusahan umum / bank dikategorikan tidak sehat.
6. Sensitivitas Terhadap Risiko Pasar (Sensitivity to Market Risk)
Penilaian rasio sensitivitas terhadap risiko pasar didasarkan pada
Interest Expense Ratio (IER=perbandingan beban bunga). Rasio ini
281 | P a g e - M o d u l P e n d i d i k a n K o p d i t K a b

