Page 10 - EXPLORIA
P. 10
TIPS
LIBURAN HEMAT
Oleh:
Ginanjar Rahmawan, SE., MM., MH., RPP.
Perencana Keuangan (IG: @GinanjarRahmawan)
lhamdulillah, pemerintah perlahan mulai memperbo-
lehkan sejumlah destinasi wisata untuk beroperasional
Akembali. Meskipun menggunakan protocol covid 19
dengan ketat, setidaknya kini kita yang selama satu tahun
#DiRumahSaja, mulai bisa menikmati liburan Bersama keluarga
di temapt wisata faforit kita. Setelah amburadulnya keuangan
keluarga gara-gara terjadi penurunan pendapatan, tentunya kita
harus punya strategi untuk tetap bisa menikmati liburan walau
dengan budget terbatas, alias hemat!
Berikut saya berikan 4 tips liburan hemat setelah pandemic
covid.
1. Pilih objek wisata yang memiliki berbagai spot namun tidak
mengharuskan kita untuk membayar tiket masuk.
Di beberapa tempat wisata, sering kali ada tiket masuk yang ha-
rus kita beli. Misalkan satu orang Rp20.000. Jika satu keluarga,
untuk anggaran tiket saja sudah memakan uang Rp100.000 (jika
anak 3 orang). Namun kita bisa cari tempat wisata yang punya
spot bervariasi, namun tidak harus membeli tiket masuk.
2. Hitung pengeluaran untuk trasportasi.
Misalkan dengan opsi naik mobil, kita wajib hitungkan biaya
bensin, biaya tol (jika melalui jalan tol), parkir. Setelah dihitung
jika ternyata masih lebih murah dari pada naik kerete, bole-
hlah kita menggunakan mobil. Namun sebaliknya, jika ternyata
lebih murah pake transportasi umum, akan lebih bijak kita pilih
kereta misalkan.
3. Untuk biaya yang tidak kalah penting adalah biaya makan.
Jika kita satu keluarga terpaksa harus berhemat di anggaran
makan, maka janganlah sekali-kali malu untuk membawa bekal
makan dari rumah. Masaklah beberapa lauk yang tanpa kuah
(dikhawatirkan bisa tumpah) dan dimasukkan dalam lunchbox
masing-masing anggota keluarga. Cari tempat dengan spot
pemadangan yang bagus, dan nikmati makan Bersama keuarga
dengan bekal dari rumah.
4. Tidak perlu membeli cindera mata di objek wisata.
Biasanya, ada beberapa objek wisata yang menawarkan cin-
deramata, namun jika budget kita terbatas, kita harus menghe-
mat pengeluaran untuk ini. Misalkan harus membawa pun, kita
bisa beli barang yang sekiranya tersedia di tempat lain dengan
harga yang lebih hemat.
Sekian tips liburan hemat dari saya, tetap patuhi protocol covid,
dan selamat berlibur Bersama keluarga.
10