Page 10 - E-BOOK GEOGRAFI MITIGASI DAN ADAPTASI KEBENCANAAN XI
P. 10
1. BENCANA ALAM
Indonesia adalah negara yang menghadapi risiko tinggi terhadap dampak bencana alam, yang dapat
menyebabkan kerugian ekonomi, kerusakan fisik, dan jumlah korban jiwa yang signifikan. Keunikan
wilayah Indonesia terletak pada beberapa faktor, seperti dilewatinya oleh tiga lempeng besar dunia,
tingginya curah hujan, posisinya di sepanjang Cincin Api Pasifik, dan dikelilingi oleh lautan. Kombinasi
kondisi ini menciptakan wilayah Indonesia sebagai kawasan dengan tingkat risiko bencana alam yang
tinggi.
Bencana alam adalah fenomena yang disebabkan oleh suatu aktivitas alam. Bencana alaam meliputi
tanah longsor, gempa bumi, gunung meletus, tsunami, kekeringan, kebakaran hutan, banjir, dan putting
beliung. Mengacu pada pemaparan diatas berikut akan diuraikan karakteristik dari masing-masing
bencana tersebut.
a. Banjir
Banjir merupakan situasi di mana suatu wilayah atau tanah tergenang oleh air karena peningkatan
volume air. Banjir bandang adalah jenis banjir yang datang secara mendadak dengan debit air yang
besar karena terhalangnya aliran sungai di jalurnya. Di Indonesia, banjir merupakan musibah alam
yang sering terjadi, dikarenakan lokasi Indonesia yang berada di daerah tropis yang menyebabkan curah
hujan tinggi setiap tahunnya.
Karakteristik banjir antara lain sebagai berikut.
1. Kejadian dapat berlangsung lambat, cepat atau tanpa peringatan (banjir bandang).
2. Terkait dengan musim.
3. Dampak merusak tergantung pada tinggi air, luas genangan, lamanya genangan, kecepatan aliran,
material yang hanyut dan tingkat kepekatan/endapan lumpur
4. Dapat mengakibatkan kerusakan struktur bangunan dan infrastruktur.
5. Dapat memutus akses dan mengisolasi masyarakat.
Gambar 3. Bencana Banjir
(Sumber: Google image)
E-Book Mitigasi dan Adaptasi Kebencanaan Kelas XI IPS 4