Page 10 - Modul Pertumbuhan dan Perkembangan Juwariyah
P. 10
6) Asam Traumatin
Fungsi :
Memperbaiki tanaman yg rusak/menghasilkan kalus
7) Kalin
Fungsi : Memacu pertumbuhan organ tumbuhan
Macamnya :
a. Rhizokalin : memacu pertumbuhan akar
b. Kaulokali : batang
c. Fitokalin : daun
d. Anthokalin : bunga
C. Faktor Luar yang Memengaruhi Pertumbuhan dan Perkembangan pada Tumbuhan
a. Suhu
- Suhu berpengaruh terhadap fisiologi tumbuhan, antara lain memengaruhi kerja enzim.
Suhu yang terlalu tinggi atau terlalu rendah akan menghambat proses pertumbuhan.
0
0
Suhu yang paling baik untuk pertumbuhan disebut suhu optimum (10 –38 C).
b. Cahaya
• Cahaya dapat mempengaruhi pembentukan klorofil, perkembangan akar, dan
pembukaan daun, fotosintesis, fototropisme, dan fotoperiodisme Akan tetapi, intensitas
cahaya yang terlalu tinggi dapat merusak klorofil. .
• Efek cahaya meningkatkan kerja enzim untuk memproduksi zat metabolik untuk
pembentukan klorofil. Sedangkan, pada proses fotosintesis, intensitas cahaya
mempengaruhi laju fotosintesis saat berlangsung reaksi terang.
• Pertumbuhan batang kecambah di tempat gelap akan abnormal (lebih panjang), pucat,
daun tidak berkembang, dan batang tidak kukuh. Pertumbuhan yang cepat di tempat
gelap ini disebut etiolasi.
• Sebaliknya, dalam keadaan terang tumbuhan lebih pendek, batang kukuh, daun
dibandingkan di tempat terang yang berkembang sempurna dan berwarna hijau
• Lama penyinaran matahari memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan
tumbuhan.Respon tumbuhan terhadap lama penyinaran (panjang hari) disebut
fotoperiodisme.
Batang menjadi lebih pendek karena aktifitas hormon
pertumbuhan auksin terhambat oleh adanya cahaya.