Page 13 - E-Modul Swansoft CNC Simulator
P. 13
URAIAN MATERI : KONSEP AWAL
COMPUTER NUMERIC CONTROL (CNC)
Computer Numerical Control (CNC) adalah mesin manufaktur yang
digunakan untuk membuat suatu benda secara otomatis yang dikontrol
melalui komputer dengan menggunakan pemrograman huruf dan angka.
Mesin tersebut dibantu dengan software untuk membuat desain dan
program untuk di input di mesin CNC. Desain dimuat ke dalam komputer
yang terpasang ke mesin CNC. Komputer mengubah desain menjadi kode
khusus (numerik) yang mengontrol cara pemotongan CNC dan membentuk
material. Mesin CNC menjadi kebiasaan baru karena sebelumnya biasanya
mesin perkakas dikontrol dengan putaran secara manual atau otomatis
sederhana. Kata NC sendiri adalah singkatan dalam bahasa inggris dari
kata Numerical Control yang berarti kontrol numerik. Mesin NC pertama kali
diciptakan sekitar tahun 1940 – 1950 hasil dari modifikasi mesin perkakas
biasa.
Mesin CNC dirancang untuk memenuhi tantangan di dunia
manufaktur modern saat ini. Dengan teknologi ini, ketepatan produk dapat
dijamin hingga akurasi 1/100 mm, memberikan hasil yang konsisten dan
waktu pengerjaan yang cepat, sehingga sangat ideal untuk produksi
massal. Sistem CNC pada awalnya menggunakan jenis perangkat keras
(hardware) NC dan komputer yang digunakan sebagai alat untuk mengedit,
pada awal penemuan mesin CNC menggunakan kertas berlubang sebagai
media untuk mentransfer kode G dan M ke sistem kontrol tetapi pada tahun
1950 ditemukan metode baru dalam mentransfer data dengan
menggunakan kabel RS232, floppy disk,dan yang terakhir adalah komputer
jaringan kebel (Computer Network Cables) bahkan bisa dikendalikan
dengan melalui internet. Perkembangan mesin CNC saat ini sangat pesat
dan menjadi pilihan utama bagi industri pabrik yang semula menggunakan
tenaga manusia secara penuh sekarang dengan full otomatis.
13