Page 11 - PRODUK_LKPD_ELEKTRONIK_ILHAM_Neat
P. 11

Bioteknologi  sudah  dikenal  sejak  berabad  abad  yang  lalu                                                               Scan Me


                     oleh  manusia.  Manusia  telah  mengenal  bioteknologi  untuk                                                                        Scan m


                     mengatasi  berbagai  permasalahan-permasalahn  yang  di

                     hadapi kala itu. Salah satu contoh bioteknologi kala itu adalah


                     pemanfaatan mikroorganisme oleh masyarakat sebagai bahan


                     pangan.


                           Istilah  bioteknologi  pertama  sekali  diperkenalkan  pada


                     tahun  1919  oleh  seorang  sarjana  pertanian  Hongaria,  Karl

                     Ereky.  Pada  waktu  itu,  istilah  ini  digunakan  untuk


                     menghasilkan suatu produk dari bahan baku dengan bantuan


                     organisme hidup.

                           Bioteknologi  adalah  perpaduan  yang  harmonis  antara


                     biologi dan teknologi. Secara terminologi, bioteknologi dapat


                     kita  artikan  sebagai  pemanfaatan  sistem  biologi,  makhluk


                     hidup  dan  produknya  untuk  mengubah  atau  memperbaiki


                     kesehatan  umat  manusia  dan  lingkungannya.  Dengan                                                                                   Kira-kira apa saja

                     merangkum  semua  pengertian  di  atas,  maka  bioteknologi                                                                                    sih jenis


                     dapat  kita  definisikan  sebagai  aplikasi  prinsip-prinsip  dasar                                                                     bioteknologi itu?


                     sains dan perekayasaan atas proses material dengan bantuan

                     agen biologi untuk menghasilkan berbagai barang dan jasa.












                                       Jenis-Jenis  Bioteknologi






                           Pada zaman dahulu secara tidak langsung masyarakat sudah banyak memanfaatkan


                       bioteknologi  di  dalam  kehidupan  sehari-hari,  seperti  pemanfaatkan  mikroorganisme


                       dengan cara fermentasi. Pemanfaatan mikroorganime dengan cara fermentasi saat ini


                       dikenal  dengan  bioteknologi  konvensional.  Seiring  berkembangnya  zaman  teknologi


                       semakin  canggih  ditemukan  metode  dan  langkah-langkah  yang  lebih  bagus  dan  lebih

                       efesien  dalam  membuat  inovasi  bioteknologi  sehingga  saat  ini  dikenal  dengan


                       bioteknologi modern.



                       A. Bioteknologi konvensional


                            Perhatikan gambar di bawah ini!!!

















                                Gambar. Tempe                             Gambar.  Keju                     Gambar.  Kecap

                           Gambar  di  atas  merupakan  produk  dari  bioteknologi  konvensional.  Bioteknologi


                       konvensional  adalah  suatu  bentuk  proses  yang  memanfaatkan  atau  menggunakan


                       mikroorganisme  ataupun  jamur  sebagai  upaya  untuk  menghasilkan  produk.


                       Perkembangan  bioteknologi  konvensional  tidak  terlepas  dari  teknologi  yang  bernama


                       fermentasi. Fermentasi merupakan suatu proses terjadinya perubahan kimia pada suatu

                       substrat organik yang melibatkan aktivitas enzim yang dihasilkan oleh mikroorganisme.


                       Percepatan  fermentasi  dan  pertumbuhan  mikroorganisme  memerlukan  nutrien


                       tambahan  sehingga  mampu  tumbuh  dan  berproduksi  secara  optimal  (Suryani  et  al.,

                       2017).












                                                                                                        11
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16