Page 34 - E-Modul Interaktif Marbelbi VIII
P. 34
1. Menelaah Unsur Fisik Teks Puisi
Dalam menelaah struktur fisik puisi, dibahas bagaimana
kecakapan/kreativitas penyair dalam menciptakan puisi. Ditelaah
bagaimana memilih, mengurutkan, dan memberi sugesti kata
(diksi); bagaimana penyair menciptakan pengimajian; bagaimana
penggunaan kata-kata konkret; bagaimana penyair menciptakan lambang dan kiasan
(majas); bagaimana menelaah rima dalam puisi itu; serta bagaimana penyair
menyuguhkan puisi dengan tipografi khusus. Perhatikan bagan berikut.
Bagan 3 Menelaah Unsur Fisik Puisi
2. Menelaah Unsur Batin Puisi
Menelaah unsur batin teks puisi dapat dilakukan melalui tahap-
tahap berikut.
a. Struktur Karya Sastra
Pada tahap pertama kita berusaha memahami struktur karya sastra secara umum.
Apakah puisi ini berstruktur sebagai puisi lama, baru, angkatan 45, ataukah puisi
kontemporer. Apakah bentuk puisi ini konvensional ataukah nonkonvensional.
Penelaah berusaha memahami bait-bait dan lirik-lirik, serta memahami secara global
tema apakah yang dikemukakan oleh penyair.
b. Penyair dan Kenyataan Sejarah