Page 61 - Makalah 1
P. 61
61
2. Siklus II
a. Proses Perencanaan
1) Atas dasar hasil refleksi pada siklus I, maka masalah diidentifikasikan
dan masalah dirumuskan, selanjutnya secara kolaboratif antara guru,
dan peneliti kembali memilih secara selektif pokok bahasan yang akan
diajarkan dengan menggunakan pendekatan kooperatif tipe STAD.
2) Mengontrol kembali kerja kelompok yang ada. Hasilnya penyusunan
kelompok kurang efektif jumlah anggota kelompok perlu dikurangi.
3) Kembali merancang pembelajaran dengan hasil belajar menentukkan
sifat-sifat bangun transformasi dan hubungan antar bangun dengan
pengembangan indikator menentukan simetri lipat dan simetri putar.
4) Mengecek kembali persediaan prasarana yang mungkin akan
dipergunakan dalam menjelaskan materi pelajaran. Prasaran tersebut
antara lain penggaris, kapur warna, papan berpetak, dan sebagainya..
5) Mempersiapkan kembali observasi sebagai dokumentasi secara
tertulis.
b. Proses Pelaksanaan Pembelajaran
1) Peneliti/guru kembali menjelaskan materi pembelajaran mata
pelajaran matematika kepada siswa dengan menggunakan metode
ceramah. Pokok bahasan yang diajarkan adalah menentukan sifat-sifat
bangun transformasi dan hubungan antar bangun dengan
pengembangan indikator menentukan simetri lipat dan simetri putar.