Page 10 - E-MODUL BERBASIS SOFTWEAR CLO3D UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOGNITIF DAN KREATIVITAS TECHNICAL DRAWING BUSANA READY TO WEAR SISWA SMK
P. 10
I. PENDAHULUAN
II.
A. LATAR BELAKANG
Simak Link berikut ini: https://www.youtube.com/shorts/nhXFek7uWfc
Perkembangan Teknologi 3D sangat mempermudah pekerjaan pada Industri
Garmen. Meskipun ada beberapa software desain busana yang berbasis 3D,
seperti Marlveleous Desain dan Clo3D Desain, Penulis hanya membahas
Software Clo3D Desain, meskipun antara Marlvelouse dan Clo 3D mempubyai
desain dan tipen yang hampir sama.
Clo3D Desain merupakan Software Garmen yang berisi pembuatan
desain fashion 3 Dimensi, pembuatan pola (desain pattern, marker, grading),
Simulasi 3 Dimensi dan Animasi Fashion Show. Dengan menggunakan Clo3D,
tiga pekerjaan dalam industri garment, yaitu desain fashion, pembuatan
pola, dan pembuatan sampel produk dapat diselesaikan oleh satu orang saja.
Oleh karena itu kita sebagai calon praktisi di bidang tata busana perlu
mempelajari software ini untuk menyiapkan teaga kerja yang siap memasuki
Era Industri 4.0 dan 5.0.
Software Clo3D ini memiliki kelebihan yang dapat diterapkan pada
industri besar maupun kecil. Namun, untuk menjalankan software ini
dibutuhkan modal yang cukup besar karena harganya yang mahal serta
perangkat komputer dengan spesifikasi khusus desain yang juga berharga
cukup tinggi.
Untuk memperoleh software ini kita bisa mengunjungi laman berikut
ini https://www.clo3d.com/explore/whyclo , silahkan mendaftar menjadi
member untuk bisa mendowload Softwarenya.
Adapun spesifikasi minimal komputer yang bisa digunakan, yaitu sebagai
berikut:
OS: Windows 7
CPU: Intel Processor, Corei 5, 2.4 GHz atau yang setingkat
Diyan Vitriyanti, S.Pd., Mendesain Celana dengan Clo3D 1