Page 19 - BUKHO GPI PAPUA (EDISI MARET - MEI 2024) - Ipen Anon
P. 19
TATA IBADAH
MINGGU PRA PASKAH VI
Minggu, 17 Maret 2024
Tema : BELAS KASIHAN KRISTUS
PERSIAPAN
† Doa Konsistori
† Doa Pribadi Jemaat
† Warta Jemaat
† Penyalaan lilin Induk dan Lilin Minggu Sengsara VI
† Lonceng 3x Jemaat berdiri
Nyanyian Jemaat PKJ.No.10 : 1,2,3, ‘Dengan semarak majulah’
MENGHADAP TUHAN
VOTUM DAN SALAM
PF : Ibadah Minggu memperingati masa kesengsaraan Tuhan kita Yesus
Kristus yang keenam saat ini, berlangsung dalam Nama Allah Bapa, Yesus
Kristus Tuhan kami, serta di dalam Nama Roh Kudus Pemelihara kami.
Damai sejahtera Allah menyertai saudara-saudara yang beribadah
disaat ini.
J : Damai Sejahtera Allah menyertai saudara juga
J : 1 . 1 .
A - min.
INTROITUS42
Nyanyian Jemaat : PKJ.No. 80 : 1,2 ‘Getsemani, tempat Yesus berdoa’
(Duduk)
LITANI MINGGU SENGSARA VI
PF : Alangkah limpahnya kebaikanMu yang telah Kau simpan bagi orang-
orang yang takut akan Engkau,
J : Yang telah Kaulakukan bagi orang yang berlindung padaM,
dihadapan manusia!
PF : Engkau menyembunyikan mereka dalam naungan wajahMu
terhadap persekongkolan orang-orang;
J : Engkau melindungi meeka dalam pondok terhadap perbantahan
lidah.
PF : Terpujilah TUHAN, sebab kasih SetiaNya
J : Petunjuk-Nya kepadaku dengan Ajaib pada waktu kesesakan!
PF : Kasihilah TUHAN, hai semua orang yang dikasihiNya!
J : Tuhan menjaga orang-orang yang setiawan, tetapi orang-orang
yang berbuat congkak diganjarNya dengan tidak tanggung –
tanggung.
PF : Kuatkanlah dan teguhkanlah hatimu , hai semua orang yang
berharap kepada TUHAN.
BULETIN KHOTBAH MINGGU GPI PAPUA (EDISI MARET – MEI 2024) 19