Page 22 - BUKHO GPI PAPUA (EDISI MARET - MEI 2024) - Ipen Anon
P. 22
MATERI KHOTBAH
MINGGU PRA PASKAH VI
MINGGU, 17 MARET 2024
TEMA : BELAS KASIHAN KRISTUS
TAHUN LITURGI : PRA PASKAH VI
WARNA LITURGIS : UNGU BERLOGO ANAK DOMBA & DAUN PALEM
BACAAN : EFESUS 2 : 1 – 10
1. PENGANTAR
Perubahan adalah sebuah proses untuk mencapai suatu tujuan
yang diinginkan. Manusia selalu menginginkan adanya sebuah
perubahan yang besar dalam kehidupannya. Jika seseorang ingin
mengalami perubahan hidup, maka akan dimulai dari diri sendiri dan itu
semua akan terjadi bila ada keinginan yang kuat.
Kesengsaraan yang di jalani oleh Yesus membawa perubahan yang
besar sehingga menyadarkan manusia untuk memperbaiki cara hidup
dan memperoleh hidup yang baru yang bersumber dari Allah. Rasul Paulus
dalam pemberitaan Firman kepada Jemat di Efesus, (Efesus 2 : 1-10) yang
mengisahkan tentang hasil penebusan yang dilakukan oleh Kristus untuk
membebaskan manusia dari dosa dan kematian supaya memperoleh
hidup baru yang layak di hadapan Allah.
2. KAJIAN TEKS
Ayat 1 - 3: Paulus dalam pemberitaannya kepada jemaat di Efesus
menyampaikan bahwa dulu iman mereka telah mati, mereka tidak
mengenal Kristus dan hidup mereka dikuasai oleh penguasa kerajaan
angkasa yaitu iblis. Pikiran dan perbuatan mereka dikuasai oleh iblis
sehingga hawa nafsu menguasai kehidupan mereka setiap saat.
Perbuatan yang dilakukan tidak ada yang benar dihadapan Allah, dan
seharusnya mereka memperoleh murka Allah dan bukan belas kasihan
Allah.
Ayat 4 – 6: ”….kita telah mati oleh kesalahan – kesalahan kita” di dalam
Kristus dan oleh darahNya kita beroleh penebusan, yaitu pengampunan
dosa: kata Yunani ‘apolutrosis’ diterjemahkan ‘penebusan’ yang artinya
membayar hutang (bdk 1: 7). Rasul Paulus menjelaskan kepada jemaat
1
di Efesus bahwa mereka diselamatkan hanya karena kasih dan
kemurahan dari Allah dalam diri Yesus Kristus yang telah merubah cara
hidup mereka sehingga jaminan keselamat telah mereka terima yaitu janji
tentang kehidupan kekal bersama Allah di sorga.
Ayat 7 – 8: Sebuah pengharapan besar yang akan datang,
pengharapan akan kasih dan kemurahan yang Allah berikan melalui
pribadi Yesus Kristus, semuanya akan diperoleh karena kebaikan Allah.
Iman yang akan menyelamatkan kehidupan setiap orang percaya. Iman
BULETIN KHOTBAH MINGGU GPI PAPUA (EDISI MARET – MEI 2024) 22