Page 38 - Bahan Ajar E-Booklet Sistem Pencernaan
P. 38

Menurut Drake (2018 : 163-165) Hati berada pada posisi yang lebih
            rendah dari diafragma. Hati memiliki fungsi sebagai berikut :

            a. Metabolisme Karbohidrat

            Hati sangat penting dalam menjaga kadar glukosa darah. Ketika glukosa

            darah  rendah,  hati  dapat  memecah  glikogen  mejadi  glukosa  dan
            melepaskan glukosa ke dalam aliran darah. Ketika glukosa darah tinggi,

            hati  mengubah  glukosa  menjadi  glikogen  dan  trigliserida  sebagai

            cadangan. Hati juga dapat mengkonversi asam amino tertentu dan asam

            laktat  menjadi  glukosa,  dan  dapat  mengkonversi  gula  lain,  seperti
            fruktosa dan galaktosa menjadi glukosa.

            b. Metabolisme Protein

            Hepatosit  dapat  melakukan  deaminasi  (menghapus  grup  amino,  NH2)
            dari  asam  amino  sehingga  asam  amino  dapat  digunakan  untuk

            memproduksi ATP atau dikonversi ke karbohidrat atau lemak.

            c. Metabolisme Lipid
            Memecah asam lemak untuk menghasilkan ATP, mensintesis lipoprotein

            yang akan membawa asam lemak, trigliserida, dan kolesterol dari sel-sel

            tubuh.

            d.  Mengaktifkan  vitamin  D.  Kulit,  hati,  dan  ginjal  berperan  dalam
            sintesis vitamin D yang aktif.

            e.  Hati  dapat  mendetoksifikasi  zat-zat  seperti  alkohol  dan  obat-obatan

            yang mengeluarkan zat seperti penisilin, eritromisin, dan sulfonamid ke

            dalam empedu.
            f.  Hati  merupakan  tempat  penyimpanan  utama  untuk  vitamin  tertentu

            (A,  B12,  D,  E,  dan  K)  dan  mineral  (zat  besi  dan  tembaga),  yang

            dilepaskan dari hati bila diperlukan di tempat lain di dalam tubuh.
            g. Sintesis Garam Empedu

            Garam  empedu  digunakan  di  dalam  usus  halus  untuk  emulsifikasi  dan

            penyerapan lipid.











               Booklet Sistem Pencernaan Manusia                                                            30
   33   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43