Page 394 - BUKU GELORA KATA KATA FAHRI HAMZAH
P. 394
Dr. Fadli Zon, M.Sc
26
OPERASI TANGKAP TANGAN ILEGAL
Dengan segala maaf kepada prof Moh. Mahfud MD saya
ingin meminta pertanggungjawaban akademik bapak.
OTT KPK adalah ilegal.
Jangan dulu mengatakan semua hakim Tipikor
membenarkan OTT KPK sebab saya minta
pertanggungjawaban akademik.
Mari kita kaji secara akademik dan terbuka OTT KPK
ini sebab setelah itu baru kita masuk ke wilayah politik
penegakan hukum.
Jika cerdik pandai terus menerus terintimidasi oleh
sukses OTT KPK lalu kehilangan keberanian akademik
maka bahaya!
Selama ini, pembela KPK terus menerus memproduksi
bahasa kekuasaan yang bahkan anti akademik.
Menyedihkan!
Lucu, ada kampus melarang membahas revisi UU KPK.
Seperti mau revisi kitab suci dianggap penistaan. Payah!
Maka saya mengajak para guru besar hukum seperti prof
Moh. Mahfud Md dan Prof Romli Atmasismita duduk
sebagai akademisi.
387