Page 107 - RESUME DAN TUGAS PBM ku
P. 107
- Guru mengajukan pertanyaan secara komunikatif terkait materi
Ketentuan Sujud Sahwi, khususnya yang terkait dengan materi
pembelajaran sebelumnya (misalnya: Masih ingat dengan pelaaran
waktu dikelas 7 terkait salat?, apa bacaan ketika sujud? dll.)
- Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok.
- Guru dapat menggunakan Media / alat peraga / alat bantu bisa
berupa gambar atau menggunakan multimedia berbasis ICT atau
media lainnya
2 Kegiatan Inti : 60
Mengamati: Menit
- Peserta didik mengamati gambar/video yang berkaitan dengan materi
sujud sahwi, yang telah disajikan oleh guru.
- Siswa mengemukakan hasil pengamatan gambar/videonya. Dan
peserta lain mendengarkan.
- Guru memberikan penjelasan tambahan dan penguatan yang
dikemukakan siswa tentang hasil pengamatannya.
Menanya:
- Guru memotivasi siswa untuk kritis dan memiliki pertanyaan-
pertanyaan sebanyak mungkin dan tidak perlu mengomentarinya.
- Guru meminta masing-masing kelompok untuk menulis semua
pertanyaan-pertanyaan di kertas.
- Guru mengarahkan pertanyaan-pertanyaan dan memberikan
penguatan yang berhubungan dengan pemahaman sujud sahwi.
- Siswa bisa bertanya dengan menggunkan kata tanya: apa, mengapa,
bagaimana jika dan sebagainya.
- Guru memberikan apresiasi atas pertanyaan-pertanyaan peserta
didik.
Mengumpulkan Informasi:
- Guru meminta siswa untuk mencari jawaban dari pertanyaan-
pertanyaan tersebut dari materi yang telah diberikan, dari video
youtube, dan literasi artikel di internet, secara berkelompok
- Tiap kelompok diberi waktu membaca dan menelaah sesuai petunjuk
guru.
Mengasosiasi/Mengolah Informasi:
- Guru memberi kesempatan kepada masing-masing kelompok untuk
berdiskusi yang berhubungan dengan pertanyaan-pertanyaan
tersebut.
- Guru meminta setiap kelompok mencatat hasil diskusinya di kertas.
- Guru mengamati proses diskusi peserta didik dengan menggunakan
format pengamatan diskusi.
Mengkomunikasikan:
- Guru meminta setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusinya.
- Selama presentasi siswa berlangsung, guru mengamati dengan
menggunakan format penilaian presentasi.
- Guru memberikan penjelasan tambahan dan penguatan yang
dikemukakan siswa tentang materi tersebut.
- Guru memotivasi dengan siswa membiasakan sikap tunduk, patuh
dan syukur kepada Allah Swt.
3 Kegiatan akhir 10
- Sebelum mengakhiri pembelajaran, siswa diminta melakukan refleksi Menit
dengan menjawab pertanyaan yang ada.
- Guru meminta salah satu siswa menyampaikan hasil refleksinya.
Diusahakan memilih peserta didik yang tidak terbiasa menyampaikan
pendapatnya atau komentarnya.
- Guru menghargai setiap hasil refleksi peserta didik. Dan tidak perlu
mengomentari untuk membenarkan atau menyalahkan, cukup
dengan kata “bagus” atau “hebat” atau kata-kata yang memotivasi
siswa agar berani mengungkapkan pendapatnya.
- Guru menyampaikan pembelajaran pada pertemuan selanjutnya yaitu
praktik sujud Sukur.
- Guru menutup pelajaran dengan diakhiri membaca doa dan salam.

