Page 61 - Buku Ajar Kewirausahaan
P. 61

Perencanaan awal dalam berwirausaha yaitu mengenali makna wirausaha
itu sendiri, wirausahawan harus mengetahui arti dan manfaat kewirausahaan.
Setelah mengenali makna wirausaha, tahap selanjutnya adalah tertarik dengan
wirausaha. Hal ini ditandai dengan pemahaman bahwa setiap orang punya jiwa
kewirausahaan, hanya saja belum diberdayakan dan dikembangkan. Tahapan
berikutnya adalah mempersiapkan diri dan merencanakan bisnis. Tahap
persiapan adalah fase yang akan menjadikan calon wirausahawan menemukan
inspirasi bisnis secara teori, konsep, serta cara menemukan peluang. Di tahapan ini,
mempersiapkan bisnis mencakup empat fase, yaitu:
1) Tahap mengenal diri untuk menemukan asal peluang bisnis.
2) Mempelajari peluang bisnis dengan berpikir kreatif.
3) Menganalisis dan memanfaatkan inspirasi bisnis.
4) Mengubah dan memanfaatkan peluang menjadi bisnis.
Tahap berikutnya adalah merencanakan kerangka bisnis. Setelah persiapan
bisnis matang dan menemukan peluang emas, segera rencanakan konsep bisnis
dengan mengikuti tahapan:
1) Menentukan visi dan misi bisnis.
2) Menentukan model bisnis, apakah secara individu, rekanan, jenis lainnya.
3) Membuat rencana bisnis.
4) Mulai mempelajari aspek-aspek pengetahuan penting dalam bisnis, yakni
keuangan, Sumber Daya Manusia, produksi, persediaan, pemasaran.
5) Memulai dan menentukan kapan bisnis mulai dijalankan.
Rencana bisnis merupakan dokumen tertulis dari visi kewirausahaan, yang
menggambarkan strategi dan operasi dari usaha yang diusulkan. Rencana bisnis
dapat: Disajikan kepada bankir, rencana tersebut dapat disebut sebagai "proposal
pinjaman." Sebuah kelompok modal ventura dapat menyebutnya sebagai "rencana
usaha" atau "prospektus investasi." Rencana tersebut dapat ditawarkan kepada
mitra potensial atau manajer puncak, pemasok dan distributor, pengacara, akuntan,
dan konsultan. Namun, banyak firma tidak memerlukan rencana bisnis tertulis
formal. Beberapa tumbuh dari hobi atau minat rekreasi dan bisnis hanyalah
57




































































   59   60   61   62   63