Page 333 - 3 Curut Berkacu
P. 333
17
Tersingkap
Alhamdulillah, ponsel gue sudah bisa berfungsi lagi setelah beberapa hari diservis. Dugaan gue tepat, ada masalah pada sistem layar sentuhnya akibat benturan
saat gue terjatuh. Kartu SIM sudah gue masukkan dan sedang menunggu proses booting, dan sebentar lagi gue sudah bisa mulai berselancar dah.
“Terimakasih banyak ya, Bang,” kata gue ke abang tukang servis dengan tersenyum, merasa sangat senang bisa pegang ponsel lagi.
“Sama-sama, dek.” Balasnya.
Saking tidak sabarnya, sebelum meninggalkan konter ini, gue sempatkan membuka akun medsos gue. Beberapa hari gue alpa menyapa dan membalas sapaan para fans gue, pasti mereka kangen, hahahaha.
Pertama-tama gue masuk ke akun Instagram. Ada