Page 39 - decode Magz Vol:3
P. 39

  FAST TRACK KULIAH S2 SAMBIL NYUSUN SKRIPSI? BISA....
Program Fast Track S2 Ilmu Komunikasi UAI tak hanya menawarkan diskon waktu. Juga biaya. Ayo daftar!
Perkuliahan S1 (strata satu) umumnya memiliki beban studi yang harus ditempuh mahasiswa rata-rata selama delapan semester atau empat tahun. Artinya jika kuliah lancar-lancar saja, termasuk saat menyelesaikan tugas akhir, paling lambat empat tahun setengah siap wisuda. Tentu, praktiknya tidak sesederhana itu.
‘’Susah itu. Saya sih nggak yakin, haha... ...’ kata Vi, seorang mahasiswa S1 di Jakarta. ‘’Lima ta- hun selesai aja udah banget kalau saya mah,’’ tambah Vi. Menurut VI, saat satu dua temannya meny- usun skripsi, ia bahkan belum mengambil kuliah magang.
Bagaimana jika ingin meneruskan kuliah di strata dua (S2)? Dengan rata-rata waktu penyelesa- ian dua sampai tiga tahun, makin panjanglah waktu studi seorang mahasiswa. Selain waktu, tentu saja biaya yang dikeluarkan juga membengkak ketika waktu tempuh belajar secara formal ini sede- mikian panjang.
‘’Makanya, kami merancang program percepatan atau kami istilahkan Fast Track. Ini jalur cepat lulus S1 dan S2,’’ kata Dr Manik Sunuantari, Kepala Program Studi S2 Ilmu Komunikasi Universitas Al Azhar Indonesia (UAI).
Menurut Manik, jalur ini memungkinkan mahasiswa meneruskan kuliah ke jenjang S2, tanpa jeda dengan asumsi mendapatkan ‘diskon’ waktu penyelesaian di dua jenjang sekaligus. Tentu, jika yang bersangkutan bisa memastikan tidak tertinggal satu pun mata kuliah, indeks prestasinya di
atas 3 dan bisa menyelesaikan tugas akhir tanpa perpanjangan semester. ‘’Kami yakin, banyak mahasiswa yang bisa melakukan ini. Insha
Allah, ayolah teman-teman mahasiswa, gaskeuun...’’ tutur Manik lagi sambal tersenyum.
Sejak disosialisasikan, program Fast Track S2 Ilkom UAI rupanya mendapat sambutan hangat. Menurut Manik, pihanya sudah didatangi sejumlah mahasiswa menjelang tingkat akhir yang menyatakan tertarik dengan program ini.
Program Fast Track berlaku untuk mahasiswa S1 yang sedang menyelesaikan skripsi dengan IPK minimal 3,2. Dengan membawa per-
setujuan dari dosen pembimbing akademik dan pembimbing skripsi, ia bisa diterima langsung tanpa tes.
‘’Nanti ada formulis kesanggupan menyelesaikan skripsi pada semester 1 S1. Jadi, kuliah se- mester 1, atau mengikuti dua mata kuliah di S2 sambil menyusun skripsi,’’ jelas Manik lagi seraya menambahkan bahwa program ini sudah dibuka sejak 28 Februari 2023 lalu.
HUBUNGI KAMI
pmb@uai.ac.id
+62 812-9427-5930 021 726 7272 021 726 3344
Universitas Al Azhar Indonesia Komplek Masjid Agung Al Azhar Jl. Sisingamangaraja, Kebayoran Baru Jakarta Selatan 12110
 EDISI 3 - April / 2023 39
    
















































































   36   37   38   39   40